Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Rifqi Muhammad Hadian
"Pada zaman modern ini, tindakan kriminal semakin meningkat khususnya kepada pencurian kendaraan sepeda motor. Tugas akhir ini mengembangkan sistem keamanan rahasia pada kendaraan bermotor yang mengandalkan ke unikan biometrik sidik jari manusia. Alat bekerja sesuai isi yang ada di database fingerprint dan menggunakan komponen arduino uno sebagai alat utama yang berfungsi sebagai sistem kontroller syarat autentikasi untuk menyalakan mesin kendaraan sepeda motor. Sistem menggunakan sebuah mikrokontroller Arduino Uno, satu unit kendaraan bermotor roda dua, GSM modul, dinamo motor, relay, aki sebagai sumber listrik, GPS sebagai fitur tambahan dan Ubec converter. Sistem yang dikembangkan pada penelitian ini merupakan sistem yang terintegrasi pada motor Honda revo 110 cc.
Dari hasil pengujian, performa rata-rata waktu yang dibutuhkan pada enroll fingerprint dengan sampel sebanyak 30 ID adalah 4,98 detik, persentase keberhasilan ID recognition dengan sidik jari yang telah di enroll adalah sebesar 86, perbandingan rata-rata responsivitas modul global positioning system GPS dalam mencari lokasi di dalam ruangan dan di luar ruangan adalah 547,065 ms dan 39,9265 ms. Kemudian rata-rata penilaian responden untuk fungsi utama adalah baik setuju dengan rincian nilai sebesar 4,2, nilai komponen pada alat sebesar 4,12, dan nilai tampilan desain dan packaging sebesar 3,30 dari skala nilai 5.

In this modern era, criminal acts have been increasing especially in cases of motorcycle burglary. The main idea of this final project is about developing a hidden security sytem on motorcycle that relies on the uniqueness of biometrics on human fingerprint. The device operates based on what 39 s in the fingerprint database and uses Arduino UNO as the core device functioning as authentication prerequirement control system to start up the motorcycle. The system contains of an Arduino UNO microcontroller, one unit of motorcycle, GSM module, motor dynamo, relay, car battery as electrical power source, GPS as additional feature and Uber converter. The system developed in this research is an integrated system on Honda Revo 110 cc motorcycle.
The experiment result shows that the average time performance needed on fingerprint enroll with 30 IDs as samples is 4.98s, the percentage of success on ID recognition with enrolled fingerprint is 86 , the average ratio of responsivity of the GPS module in lmfinding location indoors abd outdoors is 547.065 ms and 39.9265 ms. Finally, the average score from respondents for main function is good agree with score detail of 4.12, and score for appearance and packaging design is 3.30 from scale of 5.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kazhka Tirtandy
"Indonesia merupakan negara dengan jumlah sepeda motor yang sangat banyak, sehubungan hal tersebut semakin maraknya juga tingkat pencurian yang terjadi dengan jumlah puluhan ribu pada setiap tahunnya. Oleh karena itu dibutuhkannya sistem keamanan sepeda motor yang dapat mengurangi kasus kasus pencurian yang terjadi di indonesia tersebut. Sudah banyak juga alat alat yang dibuat untuk mengurangi kasus kasus tersebut seperti tag RFID dan lain sebagainya. Bahkan ada yang menambahkan alat sejenis mikrokontroller untuk mengatur hidup dan matinya mesin sepeda motor. Akan tetapi pada industri sepeda motor menambah alat pada sepeda motor tidaklah baik karena sepeda motor sendiri sudah banyak alat didalamnya. Pada tugas akhir ini sistem keamanan yang dibangun adalah menyalakan sepeda motor dengan smartphone. Sistem dibangun menggunakan mikrokontroler Arduino yang diletakkan pada sepeda motor dan bertugas mengontrol mekanisme starter pada sepeda motor. Komunikasi antara smartphone Android dan Arduino ditangani oleh Bluetooth Low Energy denngan konsumsi daya yang lebih rendah. Keamanan pada sistem ini juga dijaga dengan metode three way handshake dan asimetrik kriptografi untuk menjaga pengiriman data. Asimetrik kriptografi yang diterapkan membuat pengiriman data lebih aman karena dapat melakukan enkripsi dan dekripsi dengan 2 kunci yang berbeda. Hasil yang didapatkan dari tugas akhir ini adalah sistem keamanan yang dikembangkan berhasil diimplementasikan pada sepeda motor untuk meningkatkan keamanan yang ada, dengan waktu tercepat yang dibutuhkan untuk menyalakan sepeda motor adalah sebesar 1245 ms dan waktu terlama yang dibutuhkan untuk menyalakan sebesar 1858 ms tergantung dari besar komputasi yang dilakukan.

Indonesia is a country with a very huge amount of motorbikes, that leads to the increasing number of motorbikes-theft rate every year. Therefore, a motorbike security system that is able to reduce the number of theft rate is needed in Indonesia. Many tools have been built to lower the number of theft rate, one of them is RFID tag. Moreover, a tool thats similar to microcontroller is used to control the on off state of the motorbikes engine. However, in motorbikes industry, adding tools to the motorbike itself is not likely recommended because there are already lots of tools inside the motorbike. In this thesis, the security system that is built is a system that allows people to start the motorbike with a smartphone. The system is built using Arduino microcontroller which is installed to the motorbike and able to control the starter mechanism in a motorbike. Communication between Android smartphone and Arduino is handled by Bluetooth Low Energy which have lower consumption energy. The security in this sytem is also protected with a three-way handshake method and asymmetrical cryptography so that the data transfer process is secured. Asymmetrical Cryptography which had been implemented on this system make the data transfer is more secure because it can make encryption and decryption with 2 different keys. The result that is obtained from this thesis is a successfully implemented security system in a motorbike to improve security, with the fastest time needed to turn on a motorcycle is 1245 ms and the longest time needed to turn on is 1858 ms depending on the amount of computation which must be done."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library