Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Afrida Aulia Saleh
"Film merupakan media audio visual yang dapat menampilkan atau menciptakan suatu realitas sosial, termasuk fenomena kekuasaan sosial. Maka dari itu, penelitian ini fokus membahas gambaran kekuasaan sosial melalui tokoh-tokoh dalam film Дорогие Товарищи! (Dorogie Tovariŝi!) ‘Kawan-Kawan Yang Terhormat!’. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi kekuasaan yang dapat mengendalikan atau memberikan pengaruh dari agen kepada target melalui tokoh-tokoh dalam film. Fenomena kekuasaan tersebut akan dianalisis melalui teori semiotik Christian Metz serta kekuasaan French dan Raven dengan metode analisis konten. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa fenomena kekuasaan muncul dalam film digambarkan melalui para agen memberikan pengarahan dan perintah kepada target dengan kuasanya.
Film is an audio-visual medium that can display or create a social reality, including the phenomenon of social power. Therefore, this research focuses on discussing the depiction of social power through the characters in the film Дорогие Товарищи! (Dorogie Tovariŝi!) ‘Kawan-Kawan Yang Terhormat!’. The purpose of this research is to identify the power that can control or exert influence from the agent on the target through the characters in the film. The phenomenon of power will be analyzed through Christian Metz's semiotic theory and French and Raven's power using the content analysis method. This research finds that the phenomenon of power appears in the film is portrayed through agents giving directions and orders to targets with their powers."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2024
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library