Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Rivaldo Gere Gurky
"Bagian sayap depan mobil adalah salah satu elemen aerodinamis yang memberikan dampak
signifikan karena pengaruhnya terhadap aliran udara di seluruh bagian badan mobil karena
sayap depan mobil merupakan bagian pertama yang bersentuhan dengan udara. Sayap depan
mobil juga memengaruhi aliran udara pada saluran rem, radiator dan diffuser, dan main engine
intake. Lokasinya sebagai elemen aerodinamis yang terkena fluida terlebih dahulu menjadi
sangat penting karena produksi downforce oleh sayap depan juga akan memberikan dampakdampak
lain kepada komponen lain sampai di belakang. Dengan dasar ini, penulis ingin melihat
perkembangan aspek aerodinamis yang dipengaruhi oleh sayap depan pada tahun 2018 dan
2019. Penelitian ini dibantu oleh perangkat luna berupa auto desk inventor untuk mendesain
sayap depan dan CFD untuk menyimulasikan sisi aerodinamis pada sayap depan yang telah
didesain. Berdasarkan hasil analisis yang telah dibuat oleh penulis, dapat disimpulkan bahwa
desain sayap depan tahun 2019 berhasil memberikan down force yang lebih besar dibandingkan
dengan sayap depan tahun 2018 sebesar 35%, down coefficient sebesar 10%, penurunan drag
coefficient sebesar 4%, dengan adanya kenaikan pada nilai drag force sebesar 16% pada bagian
sayap depan. Hal ini dikarenakan bentuk sayap depan 2018 memiliki cascade yang
mengarahkan fluida untuk menjauh dari ban dengan tujuan mengurangi drag force.

The front wing of the car is the only aerodynamic element that has a significant impact because
of its effect on air flow throughout the body of the car and because the front wing of the car is
the first part that comes into contact with air. The front wing of the car also affects the air flow
in the brake lines, radiator and diffuser, and the main engine intake. Its location as an
aerodynamic element that is exposed to the fluid first becomes very important because the
production of downforce by the front wing will also have other impacts on other components
downstream. With this basis, the author wants to see the development of aerodynamic aspects
that are influenced by the front wing in 2018 and 2019. This research is assisted by a software
tool in the form of an auto desk inventor to design the front wing and CFD to simulate the
aerodynamic side of the designed front wing. Based on the results of the analysis made by the
author, it can be concluded that the front wing design in 2019 succeeded in providing a down
force greater than the 2018 front wing by 35%, down coefficient by 10%, decrease in drag
coefficient by 4%, with an increase at a drag force value of 16% on the front wing. This is
because the shape of the front wing 2018 has a cascade that directs the fluid to move away
from the tire in order to reduce drag force.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Michael Geraldo Nabasa
"Penelitian ini bertujuan untuk merancang, membuat, dan menguji sistem vertical lifting platform model single scissor lift yang didesain untuk memudahkan akses pengguna kursi roda ke bus lowdeck. Solusi ini dikembangkan sebagai alternatif lebih efektif dibandingkan ramp konvensional yang memerlukan ruang luas. Metode penelitian ini meliputi studi literatur, desain dan perancangan, manufaktur alat, serta pengujian pembebanan. Sistem penggerak yang digunakan adalah motor AC EM Yuema Tipe 1 HP yang dipadukan dengan gearbox helical gear Yuema CHC-Z 02 dengan torsi 117 Nm dan kecepatan 58,7 RPM. Dari hasil perhitungan total gaya angkat sebesar 2904,13 N, diperoleh kebutuhan torsi sebesar 109,7 Nm dengan efisiensi sistem sebesar 81,6%. Dari hasil pengujian, platform mampu mengangkat beban hingga 210 kg. Kecepatan gerak yang terukur bervariasi dari 0,0191m/s pada beban ringan hingga 0,0164 m/s pada beban 210 kg, di mana semua nilai ini berata di bawah batas aman standar ISO 9386-1:2000. Penelitian ini menemukan beberapa kekurangan seperti penempatan panel kontrol yang kurang optimal sehingga menyebabkan ketidakseimbangan beban dan struktur dudukan motor yang kurang rigid. Disarankan untuk perbaikan posisi panel kontrol, penguatan struktur dudukan motor, penambahan sensor posisi, serta pengembangan lebih lanjut menggunakan mikrokontroler.

This research aims to design, fabricate, and test a single scissor lift model vertical lifting platform system intended to facilitate wheelchair user access to low-deck buses. This solution is developed as a more effective alternative compared to conventional ramps, which require extensive space. The research methods include literature study, design and engineering, manufacturing, and load testing. The drive system utilizes an EM Yueam 1 HP AC motor combined with a Yueam CHC-Z 02 helical gear gearbox, producing a torque of 117 Nm and a speed of 58.7 RPM. Based on the calculated Total Lift Force of 2904,13 N, a minimum required torque of 109,7 Nm was determined, resulting in a system efficiency of 81,4%. Load testing demonstrated that the platform can lift loads up to 210 kg at a maximum speed of 0.0191 m/s, complying with ISO 9386-1:2000 standards. The study identified several shortcomings, such as suboptimal placement of the control panel causing load imbalance, and insufficient rigidity in the motor mounting structure. Recommendations include improving control panel positioning, strengthening the motor mounting structure, adding positional sensors, and further developing the system using microcontrollers."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2025
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library