Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Moningka, Yushak
"Penelitian ini membahas mengenai perbandingan respon antara struktur fixed base dan struktur yang menggunakan base isolation High Damping Rubber Bearing yang dianalisa menggunakan analisa riwayat waktu nonlinear. Struktur fixed base didesain dengan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus SRPMK dengan R=8, sedangkan struktur dengan base isolation didesain menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Biasa SRPMB dengan R=2.
Dari hasil penelitian menunjukkan penggunaan base isolation dapat meningkatkan periode getar. Dengan menggunakan base isolation, dapat mereduksi gaya geser, displacement, kecepatan, dan percepatan pada struktur atas jika dibandingkan dengan struktur fixed base. Struktur yang menggunakan base isolation memiliki respon yang lebih baik dan sendi ndash; sendi plastis yang terbentuk lebih sedikit dari struktur fixed base. Dari kurva histeretik isolator yang dihasilkan menunjukkan bahwa pada isolator yang digunakan tidak mengalami degradasi kekakuan dan degradasi kekuatan.

This study discusses the response comparison between fixed base structure and base isolation structure High Damping Rubber Bearing using nonlinear time history analysis. Fixed base structure is designed with Special Moment Resisting Frame SMRF with R 8, while structure with base isolation is designed with Ordinary Moment Resisting Frame OMRF with R 2.
The results shows that the use of base isolation can increase the natural period of structure. By using base isolation, it can reduce the shear forces, displacement, velocity, and acceleration on the upper structure if compared with fixed base structure. Structure with base isolation has better response and the plastic hinges that formed are lesser than conventional structure. From the hysteretic curve of isolator shows that there is no stiffness degradation and strength degradation.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2013
T49658
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mustofa Rifki
"Analisis modal secara teoritis dan eksperimen dilakukan pada penelitian ini untuk mendapatkan parameter dinamik struktur, yaitu: periode getar, rasio redaman, dan mode getar. Objek struktur yang digunakan adalah Jembatan Teksas di Universitas Indonesia yang merupakan jembatan pedestrian tipe rangka baja sepanjang 84 m. Jembatan dimodelkan secara tiga dimensi dengan program SAP 2000 untuk mendapatkan periode getar dan mode getar jembatan secara teoritis. Free vibration test kemudian dilakukan untuk mendapatkan periode getar dan rasio redaman secara eksperimental. Pengukuran vibrasi menggunakan microtremor dengan sensor acceleration dan eksitasi berupa human induced vibration. Pada akhirnya eksperimen mampu mengidentifikasi empat dari lima mode pertama struktur utama jembatan. Periode getar dari hasil eksperimen menunjukkan hasil yang identik dengan periode hasil modelisasi dengan rata - rata periode hasil eksperimen lebih besar 15% dibandingkan periode hasil modelisasi. Berdasarkan hasil eksperimen rasio redaman jembatan didapat sekitar 2.2 %, hasil ini seusai dengan literatur yakni sekitar 2 - 3 %.

Theoretical and experimental modal analysis were conducted in this study to obtain dynamic parameters of structure, such as: natural period, damping ratio, and mode shape. The object used is Teksas Bridge in Universitas Indonesia which is a 84 m long steel truss pedestrian bridge. The bridge was modeled in three dimensional using SAP 2000 to obtain natural period and mode shape theoretically. Free vibration test was then performed to obtain natural period and damping ratio experimentally. The structure excited by human induced vibration and then measured using microtremor with acceleration sensor. At the end, experiment were able to identify four of the five initial modes of major structure of the bridge. The natural period from experimental results showed identical results with the theoretical one, with experimental natural period 15 % average greater compared to theoretical natural period. According to experimental results, damping ratio of bridge were obtained about 2.2 % corresponding to literature which is about 2 - 3 %."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2011
S81
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Radea Ariyadira
"Analisis modal secara teoritis dan eksperimen dilakukan pada penelitian ini untuk medapatkan parameter dinamik, yaitu periode getar dan rasio redaman struktur. Objek pada penelitian ini adalah gedung Engineering Center yang merupakan struktur beton bertulang tiga lantai yang terletak di Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Struktur dimodelkan secara tiga dimensi dengan menggunakan proram ETABS 9.5 untuk memperoleh periode getar struktur secara teoritis. Kemudian dilakukan tes vibrasi dengan menggunakan free vibration test untuk memperoleh periode getar dan rasio redaman struktur secara eksperimen. Struktur diberikan eksitasi berupa human induced vibration untuk membuat struktur bergetar kemudian respon struktur direkam menggunakan microtremor dengan sensor accelerometer. Hasil dari eksperimen ini mampu mengidentifikasi empat mode dari struktur, yaitu mode pertama, mode ke-7, mode ke-13, dan mode ke-28. Hasil yang diperoleh adalah periode getar hasil eksperimen nilainya relatif lebih kecil rata-rata 14 % dibandingkan periode getar hasil pemodelan. Sementara rasio redaman struktur yang diperoleh dari hasil eksperimen sekitar 2,10 %.

Theoritical and experimental modal analysis were conducted in this study to obtain the dynamic parameters of structure, such as natural period and damping ratio. The object in this study is Engineering Center Building, a three-storey reinforced concrete structure located at the Faculty of Engineering, Universitas Indonesia. The structure was modeled in three dimensional using ETABS 9.5 to obtain natural period theoritically. Vibration test was then performed using free vibration test to obtain natural period and damping ratio experimentally. The Structure excited by human induced vibration to make the structure vibrate and then the response of structure measured using microtremor with an accelerometer sensor. The result of this experiment is able to identify four modes of the structure, as follows the 1st, 7th, 13th, and 28th mode. The result indicates that the average experimental natural period shows relatively smaller value of 14 % than the modeled natural period. While the experimental damping ratio of the structure has the value of 2,10 %. "
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2011
S987
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Milania Rahim
"Penelitian ini dimaksudkan untuk mendapatkan parameter dinamik berupa periode
getar, mode getar, dan rasio redaman struktur. Parameter dinamik didapatkan dengan
melakukan analisis modal secara teoritis dan eksperimen untuk selanjutnya
dibandingkan. Dalam penelitian ini, model struktur yang akan menjadi objek penelitian
adalah Gedung laboratorium DTS FTUI yang merupakan gedung empat lantai dengan
struktur beton yang terletak di Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Struktur
bangunan dimodelkan tiga dimensi dengan menggunakan program ETABS 17. Hasil
dari pemodelan adalah berupa periode getar dan mode getar secara teoritis. Selanjutnya
parameter dinamik secara eksperimen dilakukan dengan melakukan tes vibrasi berupa
forced vibration test menggunakan alat eccentric mass shaker. Untuk mencatat respon
struktur, ditempatkan accelerometer dan vibrometer. Hasil dari eksperimen dapat
mengidentifikasi respon struktur Laboratorium DTS FTUI untuk 3 mode getar. Hasil
yang diperoleh dari eksperimen menghasilkan simpangan rata-rata 6,4% jika
dibandingkan dengan hasil modelisasi. Rasio redaman struktur yang diperoleh dari hasil
eksperimen adalah sekitar 5,1%.

This study aims to obtain dynamic parameters consisting of the vibration period,
vibration mode, and the damping ratio of the structure. Dynamic parameters are
obtained by doing modal analysis theoretically and experimentally. The object in
this study is Laboratorium DTS FTUI Building, a four-story building with a
concrete structure located at the Faculty of Engineering, University of Indonesia.
The structure was modeled in three dimensions using ETABS 17 program to
obtain natural period and vibration mode theoretically. Vibration test was then
performed into a forced vibration test using an eccentric mass shaker. The
response of structure measured using accelerometer and vibrometer. The results of
the experiment is able to identify 3 modes of the structure. The results obtained
from the experiment produced an average deviation of 6.4% compared with the theoretical results. The structural damping ratio obtained from the experimental results is around 5.1%.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library