Seorang apoteker memegang peranan penting di distributor/pedagang besar farmasi, apotek, dan industri farmasi. Apoteker harus memenuhi standar kompetensi sebagai persyaratan untuk memasuki dunia kerja dan menjalani praktik profesi. Standar kompetensi apoteker Indonesia terdiri dari sepuluh standar kompetensi sebagai kemampuan yang diharapkan apoteker saat lulus dan masuk ke tempat praktik kerja profesi. Sebagai bekal dan pengalaman calon apoteker untuk dapat memahami peran apoteker dan meningkatkan kompetensi, maka dilaksanakan Praktik Kerja Profesi Apoteker di PT Sam Marie Tramedifa, Apotek Atrika, dan PT Soho Industri Pharmasi selama periode bulan Februari-Agustus 2020. Selama PKPA, diharapkan calon apoteker dapat memperluas wawasan, pemahaman, dan pengalaman untuk melakukan pekerjaan kefarmasian di tempat praktik kerja profesi.
Pharmacists play important roles in pharmacy, pharmaceutical industry, and pharmaceutical distributor or wholesaler. As a requirement to enter practical working environment, a graduated pharmacist must fulfil the Indonesian Pharmacist Competency Standards (Standar Kompetensi Apoteker Indonesia) which consisted of ten competency standards. Internships at PT SamMarie Tramedifa, Apotek Atrika, and PT Soho Industri Pharmasi were done to provide practical working experiences for pharmacist candidates so they can gain a better understanding of what their roles are and enhance their competencies. During the internship period from February to August 2020, pharmacist candidates were expected to expand their knowledge and continually update their skills as required to enable them to perform pharmaceutical profession at the mentioned workplaces.
Praktik kerja profesi di Puskesmas Kebayoran Lama Jakarta selatan dilaksanakan selama satu bulan. Tujuan dilaksanakan praktik kerja profesi di puskesmas ini adalah agar calon apoteker mengetahui dan memahami peranan, tugas dan tanggung jawab Apoteker dalam menjalankan praktik kefarmasian di Puskesmas. Praktik kefarmasian yang dilakukan di Puskesmas Kebayoran Lama meliputi kegiatan pengelolaan sediaan farmasi dan pelayanan farmasi klinis. Praktik kefarmasian di Puskesmas Kebayoran Lama telah dilakukan berdasarkan ketentuan Peraturan Menteri Kesehatan No. 74 tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas.
Internship at Puskesmas Kebayoran Lama was held for one month. The aim of this internship was to make Apothecary students know and understand the role, duties, and responsibilities of pharmacist in pharmacy practice in Puskesmas. Pharmacy practice at Puskesmas Kebayoran Lama include the management of pharmaceutical product and clinical pharmacy services to patient. Pharmacy practice at Puskesmas Kebayoran Lama has been done based on Minister of Health Regulation No. 74 Year 2016 about Pharmacutical Care Standardization in Puskesmas.