Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Niza Nemara
Abstrak :
Telah dilakukan pengembangan metode pemurnian hyaluronidase testis sapi Bali menggunakan teknik pemisahan kromatografi afinitas. Hyaluronidase testiskular (E.C.3.2.1.35) adalah enzim yang dapat menghidrolisis asam hyaluronat. Hyaluronidase dari testis sapi Bali difraksionasi dengan amonium sulfat, setelah dialisis dilakukan pemurnian menggunakan kolom kromatografi afinitas sepharose blue CL-6B, diperoleh aktivitas spesifik sebesar 102,93x10-3 U/mg dengan tingkat pemurnian 53,70 kali dan rendemen 64,24 % dari ekstrak kasar. Fraksi sepharose blue CL-6B yang diperoleh dimurnikan lebih lanjut dengan kolom imunoafinitas CNBr-activated Sepharose 4 FF dengan imunoglobulin G spesifik hyaluronidase (IgG diperoleh dari imunisasi kelinci dewasa dengan standar hyaluronidase) diperoleh aktivitas spesifik 705,89 x 10-3 U/mg dengan tingkat pemurnian 388,86 kali dan rendemen 38,62 %. Pemurnian hyaluronidase dari fraksi sepharose blue CL-6B yang dilanjutkan dengan kromatografi penukar ion DEAE FF memiliki aktivitas spesifik 307,65 x 10-3 U/mg, tingkat pemurnian 169,49 kali dan rendemen 48,66 % dari ekstrak kasar. Dengan elektroforesis gel SDS-PAGE diperkirakan bobot molekul hyaluronidase testis sapi Bali 61, 52 kDa. Dalam larutan dapar glisin aktivitas enzim optimum pada pH 5,0. Hyaluronidase dalam fraksi pemurnian relatif stabil bila disimpan pada suhu 0 oC dibanding pada suhu 4 oC dan 25 oC., setelah 12 hari penyimpanan fraksi pemurnian enzim mengalami penurunan aktivitas sebesar 41,51% (ekstrak kasar), 34,63 % (fraksi amonium sulfat) dan 37,42 % (dialisis). ......Testicular hyaluronidase (E.C.3.2.1.35) is an enzyme that hydrolyzes hyaluronic acid. Extracted Hyaluronidase from Bali bovine testis was fractionated by ammonium sulphate followed by dialysis and purification over affinity chromatography on sepharose blue CL-6B. Spesific activity of purified hyaluronidase was 102,93 x 10–3 U/mg with 53,70-fold purification and yielded 64,24 % as to the original crude extract. The fractionated sepharose blue CL-6B was chromatographied by CNBr activated sepharose 4FF which was coupled with rabbit immunoglobulin (IgG) spesific to hyaluronidase. Spesific activity of purified enzyme was 705,89 x 10-3 U/mg with 388,86-fold purification and yield 38,62 %. Purification of the fractionated sepharose blue CL-6B by ion exchanger chromatography produced the purified enzyme with spesific activity 307,65 x 10-3 U/mg, purification 169,49-fold and yield 48,66 %. The molecular weight of hyaluronidase isolated from Bali bovine testis estimated by SDS-PAGE was 61,52 kDa. The optimum hydrolytic activity of enzyme in glysine buffer was on pH 5,0. The stability of enzyme at 0 oC was better than at 4 oC and 25 oC, the enzyme activity decreased until 41,51 % (crude extract), 34,63 % (ammonium sulphate fractionated) and 37,42 % (dialysis) after 12 days incubation.
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2006
T40065
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Aritonang, Setia Betaria
Abstrak :
Kenaikan suhu global bumi hingga 2 0C memberi pengaruh nyata terhadap produktivitas sapi. Efek negatif kenaikan suhu global dapat dikurangi dengan mempelajari adaptasi hewan pada tingkat individu hingga gen. penelitian bertujuan untuk mempelajari respons fisiologi dan ekspresi gen termoregulator Hsp90 dan ATP1A1 sapi Bali di beberapa daerah di Inonesia. Pengumpulan data fisiologi, sampel darah sapi dn kondisi lingkungan dilakukan di Cipelang Kabupaten Bogor, Desa Lompo Tengah Kabupaten Barru, Desa Sumber Klampok Kabupaten Buleleng, dan Desa Telaga Bertong Kabupaten Sumbawa Barat. Sampel darah diambil dari vena jugularis untuk diisolasi RNA, lalu ditranskripsi balik menjadi cDNA yang kemudian dilanjutkan dengan proses qRT-PCR. Ekspresi gen dilakukan dengan metode komparasi deltas Ct dengn normalisasi oleh gen GADPH. Analisis data fisiologi dan kondisi lingkungan dengan uji multivariate dan korelasi Pearson, sedangkan analisis ekspresi gen dengan uji Kruskal-Wallis. Suhu udara, kelembaban udara dan intensitas matahari di empat lokasi berbeda nyata p=0 , tetapi kecepatan angin tidak berbeda nyata p=0,056 , sehingga mempengaruhi perbedaan suhu kulit, suhu rektum, suhu tubuh dan laju pernapasan. Respons sapi terhadap cekaman panas dengan cara peningkatan suhu kulit, suhu rektum, suhu tubuh, laju pernapasan, peningkatan ekspresi gen Hsp90 dan ATP1A1. Rasio ekspresi gen Hsp90/GADPH dan ATP1A1/GADPH berbeda setiap lokasi penelitian karena dipengaruhi kondisi iklimnya. ......Earth 39 s global temperature rise to 2 0C had a significant effect on the productivity of cattle. The negative effect of the global temperature rise can be reduced by studying the adaptation of animals at the individual level to the gene level. The research aimed to study the physiology response and gene expression of Hsp90 dan ATP1A1 on Bali cattle in some areas in Indonesia. The physiology profiles of cattle, blood samples and environmental conditions were collected from Cipelang, Lompo Tengah village, Sumber Klampok village and Telaga rtong village. Blood samples were taken from jugular vein to isolate RNA that was reverse transcribed info cDNA followed by qRT PCR process. Gene expression was performed by the comparative delta Cycle threshold Ct method which GADPH as internal control gene. Analysis of physiological data and environmental conditions were done by multivariate test and Pearson correlation test, whereas gene expression analized by Kruskal Wallis test. Air temperature, air humidity and the light intensity at four locations were significantly different p 0, but the wind speed did not differ significantly p 0,056, thus affecting differences in skin, rectal and body temperature, and respiratory rae. Bali cattle responded to heat stress by increasing the skin, rectal and body temperatures respiratory rate, and upregulated of Hsp90 and ATP1A1 genes. The ratio of the genes expression of Hsp90 GADPH an ATP1A1 GADPH were difference each the study sites because it 39 s climatic conditions.
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
T46899
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Abstrak :
Genon virus penyakit jembrana setidaknya memiliki 3 gen besar yang menyandi protein dan beberapa di antaranya diperlukan untuk replikasi virus .....
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library