Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Inas Pavitaning Hapsari
"ABSTRAK
Kementerian Kelautan dan Perikanan KKP merupakan salah satu kementerian pelopor Inisiatif Satu Data. Perbedaan strategi kementerian dalam menghadapi Rancangan Peraturan Satu Data Indonesia mengindikasikan bahwa terdapat perbedaan diantara organisasi dalam merespons sebuah tekanan institusional. Artikel ini mendukung ide studi-studi sebelumnya bahwa terdapat perbedaan respons organisasi terhadap tekanan institusional dengan menawarkan analisis meso dalam melihat bagaimana Inisiatif Satu Data bekerja pada KKP. Dengan memodifikasi model Barman MacIndoe 2012 , artikel ini menjelaskan bagaimana penerapan Satu Data KKP sebagai respons strategis KKP dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu logika institusional sebagai faktor institusional dan kapasitas organisasi sebagai faktor organisasional. Artikel ini menggunakan pendekatan induktif dengan metode studi kasus. Artikel ini membuktikan bahwa Satu Data KKP sebagai sebuah respons strategis dapat berjalan karena kapasitas organisasi KKP mendukung tekanan institusional berupa inisiatif Satu Data. Selain kapasitas organisasi, budaya organisasi berupa nilai dan peran pemimpin juga menjadi faktor penting yang menentukan respons strategis KKP inisiatif Satu Data.

ABSTRACT
Ministry of Marine Affairs and Fisheries MMF Republic of Indonesia is one of the One Data Initiatives rsquo pioneer ministries. The difference of strategies towards One Data Indonesia rsquo s draft among the ministries indicate that responses towards institutional pressure might be different for each organizations. This article support the idea about the difference of organizational responses that have been stated in previous studies by offering a mezzo analytical level on how One Data Initiatives works toward MMF. By modifiying the framework given by Barman MacIndoe 2012 , this article will explain how One Data MMF as a strategic response influenced by two factors, institutional logics as institutional factors and organizational capacity as organizational factors. This article proves that One Data MMF is a possible strategic response because MMF rsquo s capacity supports the institutional pressure called One Data Initiatives. Other than organization capacity, organization culture which values and leader role are also an important factors that determine MMF rsquo s strategic response towards One Data Initiatives."
2017
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja  Universitas Indonesia Library
cover
Raden Mas Sigit Taruna Wibowo Zaki
"ABSTRAK
Industri vape (vaporizer) atau rokok elektrik memasuki babak baru dalam hal perdagangan, khususnya terkait dengan aspek bea cukai. Peraturan baru yang muncul membawa cukai sebagai aspek yang menimbulkan tekanan bagi aktor. Dinamika ini mengikat aktor untuk merespon secara strategis tekanan didalam fase atau tahap institusionalisasi. Tulisan ini menggunakan pendekatan induktif dengan desain eksplanatif untuk menjelaskan dinamika di dalam instituisonalisasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa fase atau tahap institusionalisasi berbanding terbalik dengan konsep sebelumnya dan berjalan secara paralel. Respon strategis juga dilakukan aktor namun lebih mengarah kepada strategi managing environment.

ABSTRACT
Vape industry (vaporizer) or electric cigarette enters a new phase in terms of trade, especially related to customs aspects. The new regulations that emerge carry excise as an aspect that creates pressure for the actor. This dynamic binds the actor to respond strategically to pressure in the phase or stage of institutionalization. This paper uses an inductive approach with explanative design to explain the dynamics in instituisalization. The results of this study indicate that the phase or stage of institutionalization is inversely proportional to the previous concept and runs in parallel. Strategic responses are also carried out by actors but are more directed at managing the environment."
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2018
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja  Universitas Indonesia Library