Daluga atau talas rawa raksasa (Cyrtosperma merkusii (Hassk.) Schott) merupakan tanaman pangan minor dari keluarga Araceae. Penelitian daluga di Indonesia masih sangat sedikit dikerjakan. Sebanyak 36 aksesi daluga dikoleksi dari Kepulauan Siau, Sangihe dan Talaud (Pulau Karakelang dan P. Salibabu), Sulawesi Utara, pada bulan April – May 2017. Identifikasi karakter dilakukan berdasarkan morfologi, anatomi, sitologi dan molekuler. Karakterisasi morfologi memperlihatkan adanya 11 varian daluga. Berdasarkan analisis klaster dan PCA yang dilakukan menggunakan karakter morfologi dan molekuler, ke 11 varian dapat dikelompokkan menjadi 2 klaster utama, yaitu klaster pertama yang beranggotakan varian-varian dengan tangkai perbungaan panjang dan klaster kedua yang beranggotakan varian-varian dengan tangkai perbungaan pendek. Di antara 4 populasi yang diteliti, populasi Pulau Siau mempunyai tingkat variasi genetik tertinggi, sementara itu populasi Pulau Salibabu mempunyai variasi genetik terendah. Penelitian anatomi menunjukkan bahwa pada bagian adaksial daun mempunyai sel epidermis yang berbentuk hampir sama, namun sel epidermis bagian abaksial daun, bentuk dan jumlah kristal kalsium oksalat berbeda di antara varian-varian dengan tangkai perbungaan panjang dan pendek. Jumlah kromosom sama yaitu 2n = 26, meskipun tipe kromosom berbeda-beda di antara varian-varian. Hasil klasifikasi serta informasi baru mengenai karakter lengkap daluga dapat digunakan sebagai data dasar dalam mengembangkan daluga di masa depan, baik sebagai pangan alternatif maupun pangan fungsional.
Daluga or the giant swamp taro (Cyrtosperma merkusii (Hassk.) Schott) is one of the minor root crops belongs to Araceae family. Study about daluga in Indonesia is still poorly known. A total of 36 daluga accessions were collected from Siau, Sangihe and Talaud islands, North of Sulawesi, Indonesia on April – May 2017. Identification was done using morphology, anatomy, cytology and molecular. Morphological characters shows that there are 11 variants. Based on claster and PCA analysis using morphology and molecular characters, those variants can grouped into 2 main clasters, those are claster with long peduncle and claster with short peduncle. Amongst four populations studied, Siau Island population has the highest level of genetic variation, meanwhile Salibabu Island has the lowest level. Anatomy study showed that adaxial surface have the same shape of epidermal cells. However, the epidermal cells on abaxial of leaf, the shape and number of calcium oxalate crystals were different between variants with long peduncle and short peduncle. All of variants have the same number of chromosomes 2n = 26, although the type of chromosomes different among variants. This result of classification and new informations about daluga can be used for baseline data to improving and developing daluga for the future as an alternative and functional food.
"Studi Efektivitas Konsorsium Bakteri Asam Laktat dan Khamir Isolat Lokal dengan Penambahan Oligosakarida dalam Mendukung Sistem Pencernaan dan Performa Ayam Pedaging
H. Julendraa,b, Abinawantoa*, Yasmana , A.Sofyanb
a. Department of Biology, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Universitas Indonesia, Jl. Lingkar Kampus Raya, Depok, Jawa Barat 16424. Indonesia
b. Research Group of Bio-Feed Additive Technology, Research Division for Natural Product Technology- Indonesian Institute of Sciences (BPTBA-LIPI), Jl. Jogja-Wonosari Km. 31.5 Gading, Playen, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta 55861. Indonesia.
*Corresponding author: abinawanto.ms@sci.ui.ac.id
Penelitian dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas konsorsium Lactobacillus plantarum AKK-30 dan Saccharomyces cerevisiae B-18 dalam mendukung sistem pencernaan dan kinerja ayam pedaging. Hipotesis yang diajukan adalah konsorsium L. plantarum AKK-30 dan S. cerevisiae B-18 serta oligosakarida dapat mengoptimalkan kondisi saluran pencernaan ayam broiler dengan mengurangi bakteri patogen dan memperbaiki mikrostruktur usus sehingga mempengaruhi pencernaan, imunitas dan performa ayam broiler. Penelitian dimulai dari Bulan Maret 2018 hingga Desember 2019, yang terdiri dari tiga tahap penelitian. Penelitian pertama, analisis in vitro dari L. plantarum AKK-30 (107 cfu / g) yang ditambahkan inulin dan MOS terhadap aktivitas antibakteri, kepadatan optik, konsentrasi asam laktat, pH, aktivitas perlekatan di mukosa usus, menggunakan rancangan faktorial dengan dua faktor (A = inulin dan MOS, B =. oligosakarida: 0,0; 0,5; 1,0; 1,5 dan 2,0% b / v) dengan 3 ulangan. Penelitian kedua, uji kecernaan (energi yang dapat dimetabolisme dan retensi nitrogen) serta morfologi usus (tinggi vili usus) terhadap L. plantarum AKK-30 dengan penambahan inulin dan MOS menggunakan dua puluh empat ekor ayam jantan berumur 40 hari dari Cobb (berat rata-rata 1725 ± 50 g). Percobaan disusun berdasarkan Rancangan Acak Kelompok (RAL) dengan lima perlakuan dan empat ulangan sebagai berikut (A) MRSB + L. plantarum AKK-30 (107 cfu / g); B) MRSB + inulin 0,5% (b / v); C) MRSB + MOS 0,5% (b / v); D) L. plantarum AKK-30 (107 cfu / g) + MRSB + inulin 0,5% (b / v); dan E) L. plantarum AKK-30 (107 cfu / g) + MRSB + MOS 0,5% (b / v). Penelitian yang sama juga dilakukan terhadap konsorsium (L. plantarum AKK-30 dan S. cerevisiae B-18 serta inulin) menggunakan tiga puluh ekor ayam jantan berumur 32 hari dari Lohmann MB 202 (berat rata-rata 1450 ± 50 g) dengan lima perlakuan dan lima ulangan sebagai berikut tanpa inulin (A), konsorsium dengan 0,5% inulin (B), konsorsium dengan 1,0% inulin (C), konsorsium dengan 1,5% inulin (D), dan probiotik komersial (E). Penelitian ketiga mengevaluasi penggunaan konsorsium (L. plantarum AKK-30 dan S. cerevisiae B-18 serta inulin) terhadap indeks performa,dan histopatologi jaringan tubuh ayam. Penelitian menggunakan lima perlakuan dan lima ulangan seperti berikut tanpa inulin (A), konsorsium dengan 0,5% inulin (B), konsorsium dengan 1,0% inulin (C), konsorsium dengan 1,5% inulin (D), dan probiotik komersial (E). Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), menggunakan 275 anak ayam jantan berumur sehari dari Lohmann MB 202 dan dirawat selama 32 hari di kandang Closed House. Data dievaluasi menggunakan ANOVA dan jika ditemukan perbedaan (p <0,05) antara perlakuan dianalisis menggunakan uji post hoc Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa L. plantarum AKK-30 dengan penambahan inulin 0,5% dan 0,5% MOS mempengaruhi pertumbuhan L. plantarum AKK-30 dan perlekatan bakteri di mukosa usus tanpa mempengaruhi aktivitas antibakteri. Penambahan 0,5% inulin dan 0,5% MOS lebih tinggi (p <0,05) dibandingkan perlakuan lain untuk energi metabolisme (EM), retensi nitrogen (RN) dan tinggi vili usus (TVU) pada ayam. Indeks performa, pertambahan bobot badan dan efisiensi pakan dalam konsorsium dengan penambahan inulin 0,5 dan 1,0% lebih tinggi daripada perlakuan lain. Semua perlakuan konsorsium tidak menunjukkan perbedaan terhadap profil histopatologis dan organ imun ayam. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan L. plantarum AKK 30 dan S cerevisiae B-18 dengan inulin 0,5 dan 1,0% (b / v) dapat digunakan sebagai alternatif antibiotic growth promoters untuk ayam pedaging.
Kata kunci: Bakteri asam laktat, Khamir, Performa Ayam, Sistem pencernaan
The research was conducted to evaluate effectiveness of Lactobacillus plantarum AKK-30 and Saccharomyces cerevisiae B-18 consortium for supporting digestion system and performance of broilers. The proposed hypothesis is the consortium of L. plantarum AKK-30, S. cerevisiae B-18 and oligosaccharides can optimize the condition of the digestive tract of broiler chickens by reducing pathogenic bacteria, improve the intestinal microstructure that it affects digestion, immunity and performance of broiler chickens. This study had been carried out from March 2018 to December 2019, consisting of the stage of research. First study, in vitro analysis of antibacterial activity, optical density, lactic acid concentration, pH, adhesion activity in the intestinal mucosa of L. plantarum AKK-30 (107 cfu / g) added inulin and MOS, used factorial design with two factors (A=inulin and MOS, B=. oligosaccharides: 0.0; 0.5; 1.0; 1.5 and 2.0% w / v) with 3 replications. Second study, digestibility assays (metabolizable energy and nitrogen retention) and intestinal morphology (intestinal villi height) of L. plantarum AKK-30 with inulin and MOS addition and using twenty-four 40-day-old male from Cobb (average weight 1725 ± 50 g). The experiment was arranged on randomized block design (CRD) with five treatments and four replications as follows (A) MRSB + L. plantarum AKK-30 (107 cfu/g); B) MRSB + inulin 0,5% (w /v); C) MRSB + MOS 0,5% (w /v); D) L. plantarum AKK-30 (107 cfu/g) + MRSB + inulin 0,5% (w /v); dan E) L. plantarum AKK-30 (107 cfu/g) + MRSB + MOS 0,5% (w /v). The same analysis of the consortium (L. plantarum AKK-30 and S. cerevisiae B-18 with levels of inulin) using thirty 32-day-old male from Lohmann MB 202 (average weight 1450 ± 50 g). The experiment used five treatments and five replications follows without inulin (A), consortium with 0.5% of inulin (B), consortium with 1.0% of inulin (C), consortium with 1.5% of inulin (D), and commercial probiotic (E). Third study, evaluation of consortium (L. plantarum AKK-30 and S. cerevisiae B-18 with levels of inulin) used five treatments and five replications follows without inulin (A), consortium with 0.5% of inulin (B), consortium with 1.0% of inulin (C), consortium with 1.5% of inulin (D), and commercial probiotic (E). This study used thirty 32-day-old male from Lohmann MB 202 (average weight 1450 ± 50 g). Parameters of the feeding trial in the third study was performance index, and histopathology of immune organs. Experiment of the third study was designed in a randomized block design (CRD) with five treatments and four replications as follows without inulin (A), consortium with 0.5% of inulin (B), consortium with 1.0% of inulin (C), consortium with 1.5% of inulin (D), and commercial probiotic (E). This study used 275 male day-old chick from Lohmann MB 202 and treated for 32 days in a closed house. Data were evaluated using ANOVA and the difference (p<0.05) among mean treatment was analyzed using Duncan post hoc test. The results showed that L. plantarum AKK-30 with the addition of 0.5% inulin and 0.5% MOS influenced the growth of L. plantarum AKK-30 and bacterial adhesions in the intestinal mucosa without affecting the antibacterial activity. Addition of 0.5% inulin and 0.5% MOS was higher (p <0.05) than other treatments for metabolizable energy (ME), nitrogen retention (NR) and intestinal villi height in chickens. Performance index, weight gain, and feed efficiency in the consortium with the addition of inulin 0.5 and 1.0% were higher than these in other treatments. All consortia showed no differences in the histopathological profile of chicken immune organs. It is concluded that use of L. plantarum AKK 30, S cerevisiae B-18 with 0.5 and 1.0% inulin (w/v) as an alternative to antibiotic growth promoters for broiler chickens.
Keywords: Broiler Performance, Digestive System, Lactic acid bacteria, Yeast.
"