Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 25 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Mohamat Emir Ferdian
"Karya akhir ini bertujuan untuk melakukan valuasi dan optimasi struktur modal terhadap PT.Indonesia Power. Langkah ini diajukan untuk melihat prospek Indonesia Power sebagai perusahaan yang bergerak dalam bisnis tenaga listrik, serta untuk memberikan masukan terhadap struktur modal yang optimal dalam rangka pengembangan perusahaan. Kedua langkah tersebut diterapkan pada skenario masa depan perusahaan yang optimis dan pesimis, yang dikembangkan berdasarkan analisis lingkungan usaha.
Metode Adjusted Present Value (APV) digunakan untuk menilai perusahaan. Metode relative valuation maupun Discounted Cash Flow Analysis digunakan sebagai perbandingan. APV dipilih dalam kaitan dengan adanya perubahan struktur modal yang mungkin terjadi. Selain itu, dengan menerapkan metode APV, dapat dilakukan identifikasi terhadap kontribusi interest tax shield (ITS) dalam nilai perusahaan. Hal ini dianggap perlu untuk ditonjolkan, karena posisi Indonesia Power yang merupakan perusahaan dengan leverage yang Sedang. Berdasarkan nilai valuasi perusahaan, selanjutnya dilakukan optimasi struktur modal perusahaan. Proses optimasi dilakukan dengan cara mencari weighted average cost of capital (WACC) yang terendah. Langkah optimasi struktur modal ini sebenarnya diarahkan untuk meningkatkan share holder value, mengingat saat ini Indonesia Power masih merupakan perusahaan yang memiliki hutang jangka panjang yang terbilang kecil. Disisi lain, dengan adanya peningkatan modal kerja maupun kebutuhan dana untuk investasi, perusahaan memang membutuhkan dana segar yang diasumsikan tidak dapat dipenuhi seluruhnya dari pihak internal perusahaan, untuk pembiayaan proyek-proyek investasinya yang terutama berupa sejumlah pembangkitpembangkit listrik baru yang berkapasitas besar di beberapa wilayah di Indonesia.
Hasil perhitungan valuasi menunjukan bahwa perusahaan masih memiliki prospek yang sangat baik untuk berkembang. Perusahaan diperhitungkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi para share holder-nya. Namun, ekspansi pasar yang membutuhkan investasi pembangkit listrik baru, memberikan prospek yang lebih baik. Factor yang melatar belakangi hal ini adalah karena adanya peningkatan efisiensi akibat adanya pembangkit baru tersebut. Dari aspek optimasi struktur modal, rasio hutang sebesar 30% merupakan struktur modal optimal bagi perusahaan. Dengan rasio hutang 30% ini, perusahaan diperhitungkan masih dapat memenuhi kewajibannya terhadap stock-holder maupun share-holder. Hasil evaluasi ini, diharapkan menjadi masukan untuk memperkaya pengambilan keputusan terhadap penentuan masa depan PT. Indonesia Power."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2008
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Eli Tri Subekti
"Saat ini semakin meningkat partisipasi masyarakat Indonesia dalam dunia usaha yang mendukung pertumbuhan ekonomi negara. Salah satu partisipasi masyarakat adalah membangun usaha yang independen tidak terikat atau berada di bawah organisasi atau perusahaan besar. Usaha yang umum didirikan berawal dari usaha mikro yang mana bisa dibangun dengan modal yang relatif kecil. Peneliti ingin meneliti faktor yang mengarahkan wirausahawan di sektor usaha mikro kepada kesuksesan usaha dan kepuasan hidup. Maka timbul pertannyaan mengenai hubungan antara entrepreneurial attitude, entrepreneurial competencies, entrepreneurial success, dan life satisfaction. Untuk mengetahui hubungan-hubungan itu, peneliti mengumpulkan data dari responden melalui kuesioner. Terhadap kuesioner dilakukan pretest untuk mengetahui reliabilitas dan validitasnya. Pengolahan data valid dilakukan dengan menggunakan Software LISREL 8.51 untuk melakukan analisis Structural Equation Modeling. Hasil penelitian menunjukan terdapat hubungan positif antara variabel-variabel yang diuji kecuali pada hubungan entrepreneurial attitude dengan life satisfaction. Hasil tersebut mendukung penelitian sebelumnya yang menyatakan terdapat hubungan positif langsung antara kesuksesan usaha dan kepuasan hidup.

Currently Indonesia has increased public participation in the entrepreneurship to support the country's economic growth . One of participation is to build an independent business that is not bound or are under great organization. A common set of business originated from micro enterprises which can be constructed with a relatively small capital. Researcher wanted to examine the factors that lead to entrepreneurial success and life satisfaction among entrepreneurs in the micro business sector. Researcher want to know about relationship between entrepreneurial attitude, entrepreneurial competencies, entrepreneurial success, and life satisfaction . To determine the relationships, the researcher collected data from respondents through a questionnaires. To the pretest questionnaires was conducted to determine the reliability and validity. The valid data is processed by using software LISREL 8.51 to analyse Structural Equation Modeling . The results showed a positive relationship between the variables tested except entrepreneurial attitude’s relationship with life satisfaction . These results support previous research that states there is a direct positive relationship between business success and life satisfaction"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Filona Lestari Oskar
"ABSTRAK
Penulisan skripsi ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh CSR terhadap
kepuasan kerja yang Berdampak pada Komitmen Organisasi Karyawan dalam
Industri Perbankan.
Sampel penelitian ini adalah karyawan perbankan yang bekerja di
Jabodetabek ataupun luar Jabodetabek. Data dihimpun pada bulan Mei-Juni 2012,
dengan total responden sebanyak 284 orang.
Analisis pengaruh CSR dilihat dari empat dimensi, yaitu ekonomi, hukum,
etika, dan pilantropi. Kemudian akan mempengaruhi kepercayaan organisasi dan
kepuasan kerja sehingga berdampak pada komitmen organisasi dan intensi
turnover pada karyawan. Peneliti mengolah data menggunakan Structural
Equation Modelling (SEM) dengan program LISREL. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa dari dimensi CSR yang berpengaruh positif adalah hukum
dan pilantropi terhadap kepercayaan organisasi, sedangkan terhadap kepuasan
kerja hanya ekonomi. Selanjutnya kepercayaan organisasi dan kepuasan kerja
berpengaruh secara positif terhadap komitmen organisasi serta pengaruh negatif
juga dapat dilihat dari kepercayaan organisasi terhadap intensi turnover.
pembahasan, kesimpulan, dan saran juga dibahas dalam penelitian ini.

Abstract
This thesis aims to analyze the impact of CSR on job satisfaction affecting
employees? organizational commitment in banking industries.
This sample is banking employees who work in Jabodetabek or outside
Jabodetabek. Data were collected in May-June 2012, a total respondents is 310
employees.
Analysis of the impact of CSR seen from four dimensions. They are
economic, legal, ethical, and philanthropic. It will impact organizational trust and
job satisfaction so the affecting on organizational commitment and turnover
intentions. Researcher processes data using a structural equation modeling
(SEM) with LISREL program. The results showed that dimension of CSR is law
and philanthropic have positive significant impact organizational trust, whereas
job satisfaction is only economic. Further organizational trust has positive
significant influence job satisfaction and organizational commitment and negative
significant influence turnover intention. Discussion, conclusions, and suggestions
are also discussed in this study."
2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rias Citraloka
"ABSTRACT
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh aktivitas merger dan akuisisi terhadap kinerja keuangan perusahaan yang diproksikan dengan rasio keuangan seperti, return on asset, return on equity, dan operation profit margin. Selain itu juga untuk memberikan bukti mengenai perbandingan kinerja perusahaan untuk setiap jenis merger atau akuisisi. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi 3 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2010¬2012. Penelitian ini menggunakan pengujian hipotesis Paired Simpel T-test dan uji R-squared serta uji asumsi klasik seperti uji heteroskedesitas dan mulikolinearitas. Kinerja tersebut diukur dengan membandingkan rasio keuangan perusahaan lima tahun sebelum dan lima tahun setelah merger dan akuisisi. Masil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas merger dan akuisisi tidak menghasilkan sinergi bagi perusahaan, serta dapat disimpulkan bahwa hasil merger dan akuisisi tidak memiliki perbedaan yang signifikan.

ABSTRACT
This research aims to examine the effect of merger and acquisition activity on operational and market performance of the firms which can be measured using financial ratios, such as, return on equity, return on asset and operating profit margin. Moreover, to give evidence about firms performance comparison among the type of merger and acquisition. Sample of this research consists of 3 firms at the Indonesian Stock Exchange from 2010-2012. This research using paired sample t-test, and R-squared. The synergy is measured by examining some pre- and post-merger and acquisition financial ratios (five years before and five years after). The results showed that merger and acquisition didn't provide synergy for the firms. The results also leading to a conclusion that merger."
2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ratih Widhiarti
"ABSTRAK
Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan kegiatan perusahaan
yang memberikan manfaat kepada masyarakat dan lingkungan. Hal ini membantu
perusahaan membangun reputasi perusahaan dimana dapat membentuk
keterikatan karyawan (employee engagement) terhadap perusahaan.
?Employee involvement in CSR program? merupakan salah satu program
CSR Bank Mandiri yang dilaksanakan oleh Bank Mandiri sejak tahun 2011
dimana melibatkan seluruh karyawan Bank Mandiri dengan tujuan diantaranya
adalah untuk meningkatkan reputasi perusahaan dan meningkatkan keterikatan
karyawan terhadap Bank Mandiri.
Penelitian ini merupakan analisa hubungan pelaksanaan program CSR Bank
Mandiri ?Employee involvement in CSR program? terhadap reputasi Bank
Mandiri dan keterikatan karyawan pada Bank Mandiri.
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan menggunakan desain
penelitian deskriptif ? konklusif. Penelitian ini berdasarkan data primer berupa
kuesioner yang dikumpulkan dari responden yang kesemuanya merupakan
karyawan Bank Mandiri kantor pusat di Jakarta. Structural Equation Model
(SEM) diadopsi untuk menganalisis data dan uji hipotesis. Hasil dari penelitian ini
menunjukkan bahwa program CSR Bank Mandiri ?Employee involvement in CSR
program? mempunyai hubungan terhadap reputasi perusahaan namun tidak
mempunyai hubungan terhadap keterikatan karyawan.

Abstract
Corporate Social Responsibility (CSR) is a corporate activity that provides
benefits to society and the environment. This helps the company build a
reputation which can form the engagement of employees (employee engagement)
against the company.
?Employee involvement in CSR program? is one of the Bank Mandiri?s
CSR programs implemented by Bank Mandiri since 2011, which involves all
employees of Bank Mandiri, and the aim of this program are to enhance the
corporate reputation and improve employee engagement to Bank Mandiri.
This study is an analysis of the relationship of the implementation of the
CSR program of Bank Mandiri "Employee involvement in CSR program" to the
reputation of Bank Mandiri and employee engagement on Bank Mandiri.
The study is a quantitative study, by using descriptive research design -
conclusive. The research is based on primary data collected in the form of
questionnaires from respondents all of whom are employees of Bank Mandiri in
Jakarta headquarters. Structural Equation Model (SEM) is adopted to analyze the
data and test hypotheses. The results of this study indicate that the CSR program
of Bank Mandiri "Employee involvement in CSR program" have the relationship
to the corporate reputation but have no relationship to the employee engagement."
2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Mohammad Bayu Radhitya
"ABSTRAK
Hubungan antara pembeli dengan pemasok pada korporasi besar dapat terjalin dengan mudah dan lebih sistematis. Perdebatan muncul ketika pembeli bukanlah korporasi besar melainkan usaha mikro kecil menengah. Penelitian ini membahas hubungan antara pembeli dengan pemasok serta pengaruhmya terhadap performa organisisasi tersebut. Peneliti ingin mengetahui bagaimana pengaruh peningkatan hubungan antara pembeli dengan pemasok terhadap performa usaha mikro kecil dan menengah. Dengan mengetahui hal ini diharapkan usaha mikro kecil menengah dapat mengetahui hal-hal yang perlu diperhatikan dan dilakukan oleh UMKM selaku pembeli terhadap supplier serta manfaatnya terhadap kebaikan organisasi UMKM tersebut. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis PLS (Partial Least Square). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa peningkatan buyer specificity, peningkatan supplier specificity berpengaruh positif terhadap hubungan jangka panjang antara pembeli dan pemasok serta hubungan jangka panjang antara pembeli dan pemasok berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha mikro kecil dan menengah.

ABSTRACT
The relationship between the buyers and suppliers in a large corporation can be established easily and more systematically. The debate arises when the buyer is not the big corporations but small and medium micro enterprises. This study examines the relationship between buyer and supplier and their impact towards organizational performance. Researchers want to know how to influence the improvement of relations between the buyers and suppliers to the performance of micro, small and medium enterprises. Knowing these SMEs are expected to know the things that need to be considered and carried out by SMEs as buyers and the benefit against SME organizations. The data analysis techniques used PLS (Partial Least Square). The results of this study indicate that increased buyer specificity, increased supplier specificity have a positive effect on long-term relationships between buyers and suppliers as well as long-term relationships between buyers and suppliers have a positive and significant impact on the performance of micro, small and medium enterprises."
2013
S44142
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dewi Sundari Anugrahwati
"Corporate Social Responsibility (CSR) atau yang dikenal dengan tanggung jawab sosial yang merupakan refleksi dari nilai dan etika perusahaan, telah menerima banyak perhatian penelitian selama dekade terakhir. Area yang tumbuh dalam penelitian ini adalah hubungan CSR - konsumen (CSR-Consumer relationship). Hasil dari studi eksperimen menyatakan bahwa perilaku konsumen dan minat beli (purchase intension) dipengaruhi oleh inisiatif CSR. Didalam membentuk kesadaran terhadap inisiatif CSR, bisnis semakin beralih kepada 'prososial' komunikasi pemasaran, akan tetapi beberapa kampanye atau komunikasi CSR ditanggapi dengan skeptis dan keefektifannya menjadi tidak pasti. Studi ini meneliti mengenai awareness dari masyarakat terhadap kegiatan sosial perusahaan yang mereka jumpai melalui produk yang digunakan. Terdapat empat variabel dalam penelitian ini untuk diuji apakah bisa mempengaruhi kesadaran masyarakat atau tidak. Hasil dari penelitian kuantitatif ini adalah variable recall seperti logo dan slogan dan variable ketertarikan publik terhadap informasi perusahaan bisa mempengaruhi kesadaran terhadap inisiatif CSR, sedangkan sumber informasi terpercaya dan personal karakteristik tidak memiliki pengaruh. Meski responden dalam penelitian ini mayoritas menyatakan peduli terhadap isu sosial tetapi pada kenyataannya mereka masih belum aware terhadap kegiatan sosial yang ada.

As a reflection of the values and ethics of firms, corporate social responsibility (CSR) has received a large amount of research attention over the last decade. A growing area of this research is the CSR-consumer relationship. Results of experimental studies indicate that consumer attitudes and purchase intentions are influenced by CSR activities - if consumers aware of them. In order to create this awareness, business is increasingly turning to 'prosocial' marketing communications, but such campaigns is face scepticism and their effectiveness are therefore uncertain. This study is discuss about the effects of specific verbal and graphical recall, public interest in company- related information, information source trust and association with CSR-related personal characteristics on public awareness of CSR Initiatives. Results from our quantitative study are recall variables such as logos and tagline and public interest in company - related information has proven effect to public awareness. Although the majority of respondents concerned about social issues, they are still not aware to the social activities."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S45118
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Edi Saputra
"Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh perubahan nilai tukar terhadap kinerja perusahaan yang diproksikan melalui stock return dan cash flow perusahaan. Sampel dari penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2007 ? 2011 yang diklasifikasikan berdasarkan nilai penjualan luar negeri, yaitu 36 perusahaan eksportir dan 173 perusahaan non eksportir. Hasil yang ditemukan adalah perubahan nilai tukar mempengaruhi stock return secara signifikan. Sedangkan perubahan nilai tukar tidak terbukti memiliki pengaruh yang signifikan terhadap cash flow perusahaan.

The objective of the research is to analyze the impact of foreign exchange rate volatility towards firms performance through stock return and cash flow analysis. The objects of the research are non financial firms listed on Indonesia Stock Exchange within period of 2007 - 2011 and being classified based on foreign sales percentage, obtained of 36 exporting firms and 173 non exporting firms. The result of the research showed that foreign exchange rate volatily significantly influence the stock return of non financial firm, while the cash flow has not been proven being influenced significantly by the foreign exchange rate volatility."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44562
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Merlin
"Corporate social responsibility (CSR) merupakan tanggung jawab sosial perusahaan yang bergerak dalam pengolahan sumber daya alam. Penelitian ini membahas mengenai bagaimana pengaruh program CSR PT. Chevron Geothermal Salak yang kegiatan usahanya bergerak di bidang pengolahan panas bumi (geothermal) berpengaruh terhadap reputasi perusahaan. Program-program CSR PT. CGS meliputi program pendidikan, kesehatan, pertanian, UMKM, dan sosial budaya dengan subjek masyarakat yang berada di Kecamatan Kabandungan, Pamijahan dan Kalapanunggal. Hasil penelitian menunjukkan CSR sektor pendidikan memiliki hubungan pengaruh positif dan berkorelasi sedang dengan reputasi perusahaan, CSR sektor sosial budaya memiliki hubungan pengaruh positif dan berkorelasi sangat kuat dengan reputasi perusahaan dan CSR sektor prasarana memiliki hubungan positif dan berkorelasi sangat kuat terhadap reputasi perusahaan secara menyeluruh. Dengan demikian, sebaiknya PT. Chevron Geothermal Salak terus melaksanakan dan meningkatkan program-program CSR di sektor pendidikan, sosial budaya, dan prasarana untuk membangun reputasi perusahaan lebih baik lagi di masa mendatang. Sosialisasi program CSR yang lebih efektif dan intensif diperlukan untuk membangun sinergi antara perusahaan dan masyarakat sekitar. Selain itu hal ini sebagai wujud tanggung jawab sosial PT. Chevron Geothermal Salak terhadap masyarakat sekitar daerah operasi."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S45827
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Djayadi
"ABSTRAK
Tujuan dari penulisan ini adalah untuk menganalisa bagaimana inovasi konsumen dapat digunakan sebagai variabel mempengaruhi adopsi online banking baik secara langsung dan mengurangi persepsi risiko konsumen. Hasil penelitian menunjukkan inovasi konsumen berpengaruh signifikan terhadap penggunaan online banking. Beberapa dimensi variabel persepsi risiko yaitu keamanan, privasi, kinerja, waktu dan sosial ikut membetuk persepsi risiko. Persepsi risiko konsumen memiliki pengaruh negatif terhadap penggunaan online banking. Penelitian terdahulu menunjukkan adanya pengaruh negatif inovasi konsumen terhadap persepsi risiko konsumen. Namun hasil penelitian ini memiliki perbedaan dimana inovasi konsumen tidak berpengaruh signifikan terhadap persepsi risiko.

ABSTRACT
The purpose of this paper is to analyze how the consumer innovativeness can be used as a variable influencing online banking adoption both directly and reduce perceived risk. The results showed a significant effect on consumer innovativeness to online banking adoption. Some dimensions of perceived risk variables security, privacy, performance, time loss and social involved perceived risk. Perceived risk has a negative effect to online banking adoption. Past research has shown the negative influence of consumer innovativeness to consumer risk perception. However, the results of this study have different consumer innovativeness no significant effect to perceived risk."
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S53477
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3   >>