Ditemukan 5 dokumen yang sesuai dengan query
Vera Lisna
"This study examines the impacts of fiscal capacity on the acceleration of poverty alleviation through a dynamic simultaneous equations model using empirical data of 23 provinces and conducting historical simulation. The increasing of fiscal capacity from local taxes and tax-revenue sharing have signicant impact on poverty reduction, particularly in agricultural household, which has the largest share in number of poor in Indonesia indicated by larger decline of agricultural headcount index than industrial and trade headcount index. However, the increasing of General Allocator Fund/Dana Alokasi Umum (DAU) has negative impact on agricultural headcount index. The policy implication is to increase revenue from taxation by local governments as the impact is more effective in accelerating poverty reduction.
Abstrak
Studi ini menganalisis dampak kapasitas fiskal dalam mempercepat pengentasan kemiskinan di Indonesia melalui jalur pertumbuhan pro-poor melalui model persamaan simultan dinamis atas data empiris 23 provinsi dan simulasi historis. Peningkatan kapasitas fiskal dari pajak daerah dan bagi hasil pajak berdampak paling besar dalam menurunkan kemiskinan terutama di rumah tangga pertanian yang mendominasi jumlah penduduk miskin di Indonesia di mana headcount index pertanian turun lebih besar dibandingkan headcount index industri dan perdagangan. Sebaliknya, peningkatan Dana Alokasi Umum (DAU) berdampak negatif pada kemiskinan pertanian. Implikasinya adalah pemerintah daerah perlu meningkatkan penerimaan dari perpajakan karena dampaknya lebih efektif mempercepat pengentasan kemiskinan."
2016
PDF
Artikel Jurnal Universitas Indonesia Library
Asto Hadiyoso
"Abstract. Indonesian economy is particularly susceptible to capital outflow and net sell position due to the relatively high share of foreign ownership in the stock and government debt market. One of the efforts to reduce the vulnerability is to increase the involvement of public participation in the capital market. The purpose of this study was to establish the optimal portfolio generated from stocks listed on Indonesia Sharia Stock Index (ISSI) and measure its performance in order to determine its potential as an instrument for the major community to invest in the stock market. Calculations using single index model approach, daily stock price data and inflation rate as a proxy of the risk free rate, produce the optimal portofolio composed of forty three stocks with preferable yield and risk than the markets (Jakarta Composite Index). The number of stocks and the value of risk which is smaller than the market risk indicate that the portfolio are well diversified. The results of the performance test using Jensen?s Alpha method shows that the portfolio are able to outperform the market, JII, and ISSI.
br>
Abstrak. Perekonomian Indonesia memiliki kerentanan yang cukup tinggi terhadap posisi net sell serta arus keluar modal akibat tingginya porsi kepemilikan asing terhadap aset-aset di pasar saham maupun pasar obligasi domestik. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi kerentanan tersebut adalah dengan meningkatkan partisipasi publik di pasar modal. Penelitian ini bertujuan untuk membentuk portofolio optimal dari saham-saham yang tercatat pada Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) serta mengukur kinerjanya guna mengamati potensinya sebagai instrumen bagi masyarakat dalam berinvestasi di pasar saham. Penggunaan pendekatan model indeks tunggal, data harga saham harian serta tingkat inflasi sebagai proksi dari risk free rate menghasilkan portofolio optimal yang terdiri dari 43 saham dengan tingkat imbal hasil dan risiko yang lebih baik dibandingkan imbal hasil dan risiko yang dimiliki pasar (IHSG). Jumlah saham penyusun yang cukup besar serta nilai risiko yang lebih kecil dibandingkan risiko pasar menunjukkan bahwa portofolio terdiversifikasi dengan baik. Hasil uji kinerja menggunakan metode Alpha Jensen juga memperlihatkan bahwa portofolio mampu mengungguli pasar, JII, dan ISSI."
pakuan university, faculty of economics and bussiness, 2015
J-Pdf
Artikel Jurnal Universitas Indonesia Library
Aisyah Fitri Yuniasih
"Abstract
Indonesia has been still experiencing regional economic disparity problems, including in labour productivity. This study employs dynamic panel approach to analyze convergence and to identify determinants of regional labour productivity during the period of 1987-2011. The System Generalized Method of Moments (Sys-GMM) estimation results show that regional convergence process occurs with speed of convergence of 0.06518 per year. Physical capital stock, human capital stock, total trade, and real wage give positive impacts. Therefore, government should prioritize in overcoming labour productivity disparity in Eastern Indonesia in which are more unequal than in Western Indonesia where interventions should be greater for provinces with lower labour productivity.
Abstrak
Indonesia masih mengalami masalah terkait dengan disparitas perekonomian regional, termasuk dalam hal produktivitas tenaga kerja. Studi ini menggunakan pendekatan panel dinamis untuk menganalisis konvergensi dan mengidentikasi determinan produktivitas tenaga kerja regional selama periode 1987-2011. Model estimasi System Generalized Method of Moments (Sys-GMM) menunjukkan bahwa proses konvergensi regional terjadi dengan kecepatan konvergensi 0,06518 per tahun. Stok modal fisik, stok modal manusia, total perdagangan, dan upah riil ditemukan memberikan pengaruh positif. Pemerintah harus lebih memprioritaskan untuk mengatasi masalah disparitas produktivitas tenaga kerja di Kawasan Timur Indonesia (KTI) yang lebih timpang dibandingkan Kawasan Barat Indonesia (KBI) di mana intervensi harus lebih fokus terhadap provinsi-provinsi dengan tingkat produktivitas tenaga kerja yang lebih rendah."
2016
PDF
Artikel Jurnal Universitas Indonesia Library
Achyar Rasyidi
"Abstract. Takera Credit Cooperative has a high level of non-performing loans (NPL) at 6.60 percent with greater emphasis on financial aspects in measuring its performance. The purpose of this study includes: (1) To analyze the factors that influence the loans repayments of the members of Takera Credit Cooperative to decrease NPL below 5 percent, (2) To evaluate the performance of Takera Credit Cooperative based on the Balanced Scorecard approach, (3) To formulate the alternative policy that become priority in improving the management performance of Takera Cooperative Credit. This research paper uses the case study approach on the factors that influence the loans repayments of the members, which is analyzed using logistic regression and descriptive analysis. The performance of Takera Credit Cooperative is analyzed with AHP in weighting scoring criteria on BSC perspective. The results of this study are: (1) Loans is given to the members in the group with a "common bond". To conduct financial literacy and monitoring members whose age are above 30 years with low income, but with high loans ceiling and interests rate. Maximizing profits from lending and investment assets. (2) Encouraging members to meet obligations and utilize products. To provide rewards for active members. To create a database of members, To employ special staff for financial counseling and marketing. (3) Revising the Standard Operational Procedure on management of loans risk. Providing shuttle service for savings and loan installments. (4) To the competence of staff for education, training, and mentoring. To provide access to the staff to the strategic information through the use of management information system technology. To create individual staff performance agreement form and developing remuneration packages.
Abstrak. Koperasi Kredit Takera memiliki tingkat kredit bermasalah (NPL) yang tinggi yakni 6.60 persen dan selama ini pengukuran kinerja lebih menekankan pada aspek keuangan. Tujuan penelitian adalah: (1) Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pengembalian kredit anggota Kopdit Takera untuk menurunkan NPL di bawah 5 persen, (2) Mengevaluasi kinerja Kopdit Takera dengan pendekatan Balanced Scorecard, (3) Merumuskan prioritas alternatif kebijakan untuk peningkatan kinerja Kopdit Takera. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus tentang faktor-faktor yang memengaruhi pengembalian pinjaman anggota, yang dianalisis dengan menggunakan regresi logistik dan analisis deskriptif. Kinerja Kopdit Takera dianalisis dengan AHP untuk penentuan kriteria pembobotan pada perspektif BSC. Hasil penelitian ini adalah: (1) kredit diberikan kepada anggota dalam satu kelompok dengan ikatan pemersatu atau "common bond". Melakukan financial literacy dan monitoring anggota yang usianya > 30 tahun dengan pendapatan rendah, tetapi plafon kredit dan suku bunga pinjamannya tinggi. Memaksimalkan keuntungan dari aset pinjaman dan investasi. (2) Mendorong anggota memenuhi kewajiban dan memanfaatkan produk-produk. Memberikan reward bagi anggota yang aktif. Membuat database anggota dan menjaring anggota baru, mempekerjakan staf khusus sebagai konseling keuangan dan pemasaran. (3) Meninjau kembali manual SOP kredit dan manjemen resiko. Menyediakan pelayanan antar jemput simpanan dan pinjaman serta angsuran. (4) Peningkatan kompetensi staf dengan alokasi anggaran khusus untuk pendidikan, pelatihan, dan mentoring. Memberikan akses ke informasi strategik kepada staf melalui penggunaan teknologi sistem informasi manajemen. Membuat formulir kesepakatan kinerja individu staf dan mengembangkan paket remunerasi"
bogor agricultural university, master programme in business and management, 2015
J-Pdf
Artikel Jurnal Universitas Indonesia Library
Jakarta: Renaisan, 2005
297.273 MEN
Buku Teks SO Universitas Indonesia Library