Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Tity Purwaningsih
"Polio adalah penyakit yang sangat menular yang diakibatkan oleh virus polio. penyakit ini menyebabkan kelumpuhan. Penyakit ini dapat dicegah dengan imunisasi polio. Pada bulan Mei ditemukan kasus lumpuh layuh maka pemerintah mengadakan program PIN. Setelah dilakukan PIN, didapatkan cakupan PIN di wilayah Bekasi sebesar 30.46%.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan dan pengaruh media massa terhadap cakupan PIN. Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif sederhana. Jumlah sampel sebanyak 112 responden, dengan karakteristik orang tua yang memiliki balita (usia 0-59 bulan). Variabel yang diteliti meliputi tingkat pengetahuan dan media massa.
Dari analisa data didapatkan bahwa gambaran tingkat pengetahuan seimbang antara tingkat pengetahuan tinggi dan tingkat pengetahuan rendah sehingga cakupan PIN menjadi kurang optimal. Untuk pengaruh media massa dari analisa data didapatkan bahwa media massa kurang optimal terhadap cakupan PIN sebesar 52,68%.Berdasarkan hal tersebut peneliti menyarankan umuk meningkatkan kualitas media massa dalam rnemberikan informasi dan mengemas dalam bentuk yang menarik sehingga masyarakat tertarik untuk melihat dan melakukan pesan yang disampaikan.
Untuk puskesmas diharapkan agar lebih meningkatkan penyuluhan tentang PIN. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat melakukan penelitian di beberapa puskesmas sehingga hasil penelitian yang didapatkan lebih mewakili populasi yang akan diteliti dari berbagai tingkatan masyarakat dan menggunakan instrumen yang telah diuji validitasnya."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2005
TA5444
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library