Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Melati Nabilah Johan
"Sistem kardiovaskular pada lansia mengalami perubahan secara fisiologis selama proses penuaan. Namun, gaya hidup lansia yang kurang sehat menjadi faktor pendukung terjadinya peningkatan tekanan darah secara progresif, yang dapat mengarah pada masalah hipertensi. Seorang lansia kelolaan dalam penulisan ini memiliki gaya hidup merokok dan stres, serta tidak patuh pada program pengobatan yang membuat tekanan darahnya mengalami fluktuasi. Sehingga masalah keperawatan utama yang ditegakan adalah risiko ketidakstabilan tekanan darah dan rencana asuhan keperawatan yang dipilih yaitu manajemen hipertensi melalui modifikasi gaya hidup. Intervensi unggulan cucumber infused water dan terapi slow deep breathing yang merupakan bagian dari modifikasi gaya hidup dilakukan pada pasien. Cucumber infused water melalui perendaman 12 potong mentimun dalam 200 ml air selama 12 jam dan terapi slow deep breathing dengan 6 napas per menit selama 15 menit yang dilakukan selama 12 hari memberikan hasil adanya penurunan tekanan darah. Penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik terjadi sebesar 4,17 mmHg dan 0,42 mmHg setelah penerapan intervensi cucumber infused water serta sebesar 4,67 mmHg dan 2,75 mmHg setelah penerapan intervensi slow deep breathing. Oleh karena adanya efek penurunan pada tekanan darah lansia tersebut, membuat intervensi ini dapat dilakukan secara berkala sesuai indikasi.

The cardiovascular system in elderly undergoes physiological changes during the aging process. However, the unhealthy lifestyle in elderly is a contributing factor to the progressive increase in blood pressure, which can lead to hypertension problems. An elderly managed in this paper has a smoking and stressful lifestyle, and doesn’t comply with a treatment program that makes his blood pressure fluctuate. So that the main nursing problem that is enforced is the risk of blood pressure instability and the chosen nursing care plan is hypertension management through lifestyle modification. The superior intervention of cucumber infused water and slow deep breathing therapy which is part of lifestyle modification is carried out on the patient. Cucumber infused water through soaking 12 pieces of cucumber in 200 ml of water for 12 hours and slow deep breathing therapy with 6 breaths per minute for 15 minutes for 12 days gave the results of lowering blood pressure. The decrease in systolic and diastolic blood pressure occurred by 4.17 mmHg and 0.42 mmHg after the implementation of the cucumber infused water intervention and 4.67 mmHg and 2.75 mmHg after the implementation of the slow deep breathing intervention. Because of the decreasing effect on the elderly's blood pressure, this intervention can be carried out periodically according to indications."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Devy Dwiwanti
"Stroke non hemoragik adalah sindrom klinis dengan gejala gangguan fungsi otak yang berlangsung secara mendadak yang dapat mengakibatkan kematian atau kecacatan yang menetap diakibatkan dari gangguan pembuluh darah otak. Lansia dengan stroke akan mengalami kelemahan pada anggota tubuhnya, sehingga lansia sulit dalam melakukan mobilisasi dan melakukan aktivitas kesehariannya. Penulis memberikan asuhan keperawatan pada kakek S usia 72 tahun dengan diagnosa keperawatan utama hambatan mobilisasi fisik. Untuk mengatasi hambatan mobilisasi lansia, dilakukan intervensi keperawatan Range of Motion (ROM) dan senam Tai Chi. Tujuan dari karya ilmiah ini untuk memberikan gambaran penerapan ROM dan senam Tai Chi dengan klien stroke. Metode yang digunakan adalah case report. Penulis memberikan intervensi keperawatan ROM dan senam Tai Chi yang termasuk dalam intervensi melakukan aktivitas terjadwal. Asuhan keperawatan dilakukan selama Sembilan hari untuk ROM dan enam kali untuk senam Tai Chi. Hasil dari ROM dan senam Tai Chi menunjukkan adanya peningkatan satu skala pada ekstremitas kanan atas dan bawah yang mengalami hemiparesis dan meningkatkan keseimbangan lansia. Adanya hasil tersebut diharapkan ROM dan senam Tai Chi dapat diterapkan pada asuhan keperawatan di PSTW sebagai alternatif terapi yang dapat digunakan untuk meningkatkan kekuatan otot dan keseimbangan lansia terutama pada lansia stroke.

Non-hemorrhagic stroke is a clinical syndrome with symptoms of sudden disturbance of brain function that can result in death or permanent disability due to vascular disorders of the brain. Elderly people with stroke will experience weakness in their limbs, so it is difficult for the elderly to mobilize and carry out their daily activities. The author provides nursing care to grandfather S aged 72 years with a primary nursing diagnosis of physical mobilization barriers. To overcome the barriers to mobilization of the elderly, Range of Motion (ROM) nursing interventions and Tai Chi exercises were carried out. The purpose of this scientific work is to provide an overview of the application of ROM and Tai Chi exercises with stroke clients. The method used is a case report. The author provides ROM nursing interventions and Tai Chi exercises which are included in the intervention to perform scheduled activities. Nursing care was carried out for nine days for ROM and six times for Tai Chi exercises. The results of ROM and Tai Chi exercise showed an increase in one scale in the right upper and lower extremities that experienced hemiparesis and increased balance in the elderly. With these results, it is hoped that ROM and Tai Chi exercises can be applied to nursing care at PSTW as an alternative therapy that can be used to increase muscle strength and balance in the elderly, especially in stroke elderly."
Depok: Fakultas ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Khairrunnisa
"Hipertensi merupakan salah satu penyakit tidak menular yang banyak dijumpai pada lansia. Penurunan kondisi secara fisiologis pada sistem kardiovaskular akibat menua, menyebabkan risiko terjadinya hipertensi pada lansia semakin tinggi. Gaya hidup yang berisiko dapat memunculkan masalah hipertensi pada lansia. Karya ilmiah ini bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan dengan masalah keperawatan perilaku kesehatan cenderung berisiko pada lansia yang menderita hipertensi melalui penerapan terapi relaksasi Benson. Terapi relakasasi Benson dilakukan sebanyak 4 kali pertemuan dengan durasi 10 menit tiap sesinya. Hasil menujukkan adanya penurunan tekanan darah sebesar 3-6 mmHg pada tekanan sistolik dan 2-3 mmHg pada tekanan diastolik setelah dilakukannya intervensi relaksasi Benson. Intervensi Relaksasi Benson dapat menjadi alternatif dalam mengontrol hipertensi. Intervensi ini dapat diterapkan dalam intervensi keperawatan karena mudah untuk dilakukan, tidak memerlukan biaya, dan tidak ada efek samping yang ditimbulkan. Disarankan ketika akan melakukan intervensi relaksasi Benson diperlukan kondisi lingkungan yang kondusif berupa lingkungan yang tenang, tidak ada distraksi, dan suhu lingkungan yang nyaman agar relaksasi berjalan secara maksimal.

Hypertension is a non-communicable disease that is often found in the elderly. The physiological decline in the cardiovascular system due to aging causes the risk of hypertension in the elderly to be higher. A risky lifestyle can lead to hypertension problems in the elderly. This scientific work aims to describe nursing care with risk-prone health behavior problems in the elderly who suffer from hypertension through the application of Benson relaxation therapy. Benson's relaxation therapy was carried out in 4 meetings with a duration of 10 minutes per session. The results showed a decrease in blood pressure of 3-6 mmHg in systolic pressure and 2-3 mmHg in diastolic pressure after Benson's relaxation intervention. Benson Relaxation Intervention can be an alternative in controlling hypertension. This intervention can be applied in nursing interventions because it is easy to do, does not require costs, and has no side effects. It is recommended that when carrying out a Benson relaxation intervention, a conducive environmental condition is needed in the form of a calm environment, no disturbance, and a comfortable environmental temperature so that relaxation can run optimally."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library