Pengaruh suku bunga, inflasi, kurs rupiah, indeks harga saham gabungan, kinerja perusahaan dan likuiditas perusahaan terhadap harga obligasi syariah di pasar sekunder : Studi kasus : Obligasi Indosat Syariah Mudharabah
Rio Hartanto Syafridi;
Nachrowi Djalal Nachrowi, supervisor
(Universitas Indonesia, 2006)
|
Penelitian ini bertujuan untuk melihat indikator-indikator apa saja yang mempengaruhi harga obligasi Indosat syariah mudharabah 2002. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS. Penelitian ini menggunakan indikator-¬indikator makro berdasarkan riset dan teori yang ada pada obligasi konvensional. Indikator-indikator yang dipakai adalah suku bunga, inflasi, kurs, Indeks Harga Saham Gabungan, Kinerja perusahaan dan Likuiditas perusahaan. Penelitian ini mengolah data secara bulanan dengan urutan waktu atau time series dari Januari 2003 sampai November 2005. Penelitian yang dilakukan adalah menganalisis indiaktor-indikator kemudian membuat estimasi model sehingga didapat model yang paling baik dan signifikan terhadap harga obligasi Indosat syariah mudaharabah 2002. Selain itu basil dari analisis diinterpretasikan dengan pendekatan keuangan syariah. Hasil penelitian ini, bahwa yang mempengaruhi harga obligasi Indosat syariah mudharabah 2002 di pasar sekunder adalah kurs rupiah terhadap US dollar dan harga obligasi tersebut pada satu bulan sebelumnya. This research is to see what kind indicator that effecting the price from Indosat Syariah Mudharabah 2002 bond. The method that are used in this research is using Multi tinier regression with SPSS program. This research is using macro economy indicator based on research and theory that already exist in conventional bond. The tools of macro economy indicator are interest rate, inflation, exhange rate, Composite stock exchange index, Company profit and company liquidity. This research using monthly data with time series from January 2003 until November 2005. This research is analysis macro economy indicator and then make estimate model that finally result the best model and significant with price of Indosat syariah mudharabah 2002 bond. Beside all of that this research is using syariah financial analysis. Finally, from this research conclude that the price of Indosat syariah mudharabah 2002 in the secondary market are exchange rate. |
T 20258-Pengaruh suku bunga.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | T20258 |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama badan : | |
Penerbitan : | Depok: Universitas Indonesia, 2006 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | |
Tipe Konten : | |
Tipe Media : | |
Tipe Carrier : | |
Deskripsi Fisik : | |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI, Lantai 3 |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
T20258 | 15-21-547117082 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 108816 |