:: UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Analisis penggunaan aplikasi software optimasi waste besi pada pekerjaan struktur beton bertulang proyek XYZ. = Analysis of SOWB application usage at reinforcement concrete structure work XYZ project

Muhammad Khadafi; Ayomi Dita Rarasati, supervisor; Budi Suanda, examiner ([Publisher not identified] , 2008)

 Abstrak

Material merupakan komponen yang penting dalam menentukan besarnya biaya suatu proyek, lebih dari separuh biaya proyek diserap oleh material yang digunakan (Nugraha, 1985), Pada tahap pelaksanaan konstruksi penggunaan material di lapangan sering terjadi sisa material (waste) yang cukup besar, sehingga upaya untuk meminimalisasi sisa material penting untuk diterapkan.
Tingkat waste material dapat dikendalikan tergantung dari kemampuan personil atau organisasi suatu proyek dimana masing-masing organisasi tentunya memiliki tingkat waste yang berbeda-beda. Bahkan dalam suatu organisasi, waste yang terjadi pada tiap sub organisasi dapat berbeda pula.
Dengan melihat potensi yang cukup signifikan untuk mengendalikan sisa material maka dibuatlah suatu software untuk mengoptimasi nilai waste besi tulangan agar menjadi lebih optimal. Software ini pertama kali dicetuskan oleh Bapak Budi Suanda ST, MT dengan nama Software Optimasi Waste Besi (SOWB) . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan aplikasi SOWB dalam mengoptimasi sisa material (waste) besi tulangan pada pekerjaan struktur beton bertulang.
Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan melakukan pendekatan kuantitatif berupa archival analysis ke lapangan yang digunakan untuk meneliti berapa besar nilai waste besi tulangan pada pekerjaan struktur beton bertulang yang dihasilkan.
Penelitian ini dilakukan dengan cara menghitung nilai waste besi tulangan dengan dengan menggunakan aplikasi SOWB lalu mengoptimasi nilai waste besi tulangan tersebut menjadi lebih optimal dengan beberapa metode optimasi. Diharapkan dengan perhitungan tersebut dapat diketahui seberapa keberhasilan aplikasi SOWB dalam mengoptimasi sisa material (waste) besi tulangan pada pekerjaan struktur beton bertulang.

Material represent important component in determining the level of the expense of a project, More than a half the expense of the project permeated by used material (Nugraha, 1985), At the execution phase of construction, usage of material often generating huge of waste material, so that optimize the waste material is important to be applied.
Rate of waste material can be controlled depends on the ability of the organization or personnel project. Each organization have different rate of waste each other. Even in an organization, waste that happened at every sub organization can different each other.
Seen potency which enough significant to control the waste of material hence made a software to optimize the reinforcement bar waste in order to become more optimal. This Software first time triggered by Mr. Budi Suanda ST, MT by the name of Software Optimasi Waste Besi (SOWB).
This research aim to to know the influence of usage "SOWB" application in reinforcement bar waste optimization at reinforcement concrete structure work. Research method taken is by conducting quantitative approach in the form of analysis archival used to check how big reinforcement bar waste value at work of reinforcement concrete structure.
This research is conducted by calculating reinforcement bar waste value by using SOWB application and then optimize the reinforcement bar waste become more optimal with a few method of optimization.
Expected with the calculation we can discover the efficiency of application " SOWB" in reinforcement bar waste optimization.

 Metadata

No. Panggil : S50539
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2008
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xxi, 146 pages. : illustration ; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S50539 14-17-468058354 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 123073