:: UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Sifat dua puluh dan rukun iman

Atiatul Mu`min; Tommy Christomy, supervisor (Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2008)

 Abstrak

Penelitian, pengalihaksaraan, dan pembahasan terhadap naskah Sifat Dua Puluh belum pernah dilakukan sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk menyajikan suntingan teks yang dapat dipertanggungjawabkan dan mengkaji tema yang ada di dalam naskah. Metode yang digunakan adalah metode kritik teks dan metode landasan. Metode kritik teks digunakan untuk mendapatkan naskah yang dapat memberikan pengertian yang baik dan dapat dipertanggungjawabkan. Metode landasan digunakan untuk menyajikan suntingan teks. Hasil penelitian menunjukkan bahwa naskah bertema tauhid dan fikih, tetapi yang dibahas dalam penelitian ini hanya tema tauhid saja. Tema ini dibahas lebih lanjut karena tema inilah yang yang dibahas lebih mendalam di dalam naskah. Tema tauhid di dalam naskah diuraikan dalam bentuk rukun iman. Di dalam naskah, rukun iman yang dibahas hanya lima rukun: iman kepada Allah, iman kepada malaikat, iman kepada nabi dan rasul, iman kepada kitab Allah, dan iman kepada hari akhir, sedangkan rukun iman yang keenam (iman kepada qada dan qadar) tidak dibahas di dalam naskah. Iman kepada Allah di dalam naskah diuraikan dalam bentuk sifat-sifat-Nya.

 Metadata

No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2008
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : x, 172 lembar; 30 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-21-219770804 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 126965