:: Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Perpustakaan Perguruan Tinggi : Terseok-Seok Mengejar Peringkat?

([Publisher not identified] , [Date of publication not identified] )

 Abstrak

Berita tentang peringkat universitas yang marak dipublikasikan di berbagai media menjadi sorotan dan fokus perhatian masyarakat dunia pendidikan, khususnya pimpinan perguruan tinggi dan jajarannya. Berbagai upaya dilakukan perguruan tinggi untuk mencapai peringkat yang lebih baik. Selain untuk prestise, peringkat universitas juga menjadi modal yang tepat untuk menarik minat mahasiswa baru. Salah satu faktor penentu peringkat adalah ketersediaan konten dan sitasi. Kedua hal ini sangat berkaitan erat dengan perpustakaan. Sayangnya, perpustakaan tidak selalu dilibatkan dalam pembuatan kebijakan yang berkaitan dengan visi universitas. Perpustakaan seringkali hanya ditempatkan sebagai pelaksana dari sebuah kebijakan di lembaganya. Oleh karena itu perpustakaan perlu memahami apa saja yang dapat mereka lakukan untuk mendukung universitas mencapai peringkat yang lebih baik.

 Metadata

No. Panggil : 020 VIS 12:1 (2010)
Subjek :
Sumber Pengatalogan :
ISSN :
Majalah/Jurnal : Visipustaka : Majalah Perpustakaan, Vol.12, No.1 Apr 2010 (11-15)
Volume :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik :
Lokasi :
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
020 VIS 12:1 (2010) TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 135649