Prasasti Ulubelu sebuah tinjauan paleografis
Nita Yunita;
Hasan Djafar, supervisor
(Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1993)
|
Masa dimana mulai munculnya tulisan-tulisan adalah masa dimulainya peradaban manusia terekam melalui naskah-naskah, prasasti-prasasti maupun melalui tulisan berupa simbol-simbol dan gambar. Di dalam sumber tertulis ini tertera berbagai macam keterangan yang berhubungan dengan kegiatan masa lalu pada saat pertulisan ini dibuat. Keterangan-keterangan itu mencakup masalah keagamaan, perekonomian, politik, adat-istiadat, silsilah keluarga/kerajaan, system pemerintahan yang berlaku saat itu. Pada tiap masa, sudah merupakan hal yang biasa terjadi apabila dalam penulisannya bentuk-bentuk huruf yang digunakan memiliki peradaaan yang sedikit maupun berbeda sama sekali. Oleh karena itulah sehubungan dengan keadaan seperti diatas, penelitian terhadap bentuk huruf suatu prasasti berikut penentuan masanya dijadikan tema dalam skripsi Prasasti yang ditemukan di Lampung ini adalah prasasti Ulubelu dan pernah pada waktu pertama kali ditemukan dibahas oleh L.C.Damais serta dimuat dalam JBG. X1936 dengan keterangan sebagai prasasti bertipe huruf Jawa bagian Barat. Untuk dapat mengetahui lebih jauh tipe huruf yang digunakan dalam prasasti ini, maka dilakukan pembandingan dengan tipe-tipe huruf dari prasasti-prasasti dan naskah-naskah yang diperkirakan satu masa dan mempunyai persamaan bentuk. Serta sedikit tinjauan pada bahasa yang dipergunakan prasasti ini. Dari basil pembahasan dapat dijelaskan bahwa prasasti Ulubelu dibuat pada sekitar abad 14-16 masehi. Dengan tipe huruf yang digunakan dalam prasasti ini adalah tipe huruf Jawa Kuno dan pemakaian bahasa yang banyak terpengaruh oleh bahasa Jawa Kuno. |
Prasasti Ulubelu..., S 53594.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | S11968 |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama badan : | |
Subjek : | |
Penerbitan : | Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1993 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | LibUI ind rda |
Tipe Konten : | |
Tipe Media : | |
Tipe Carrier : | |
Deskripsi Fisik : | viii, 135 pages : illustration ; 28 cm + appendix |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI, Lantai 3 |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
S11968 | 14-21-974311984 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20156656 |