:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Persepsi dan harapan pemakai terhadap online public access catalog (OPAC) TINLIB : suatu studi terhadap pemakai perpustakaan The British Council Jakarta

Indriany; Putu L. Pandit, supervisor; Harkrisyati Harkriswono Kamil, examiner ([Publisher not identified] , 1995)

 Abstrak

ABSTRAK
Penelitian tentang persepsi dan harapan pemakai perpustakaan terhadap OPAC TINlib di perpustakaan The British Council Jakarta telah dilakukan pada tanggal 31 Mei sampai 10 Juli 1995. Penelitian ini bertujuan memperoleh gambaran mengenai persepsi dan harapan pemakai perpustakaan (responden) terhadap OPAC TIMib di Perpustakaan The British Council Jakarta, balk dari segi interaktif (persepsi dan harapan terhadap fasilitas OPAC tersebut) dan segi pasif (persepsi dan harapan terhadap hal-hal diluar OPAC, yang berhubungan langsung dengan fasilitas tersebut). Tujuan lain penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan persepsi antara responden yang menggunakan dan tidak menggunakan fasilitas tersebut.
Pengumpulan data dilakukan melalui pengisian kuesioner. Jenis penelitian, teknik pengumpulan data, teknik pernilihan responden, dan pelaksanaan ujicoba penelitian dijelaskan. Cara menganalisa data dilakukan berpedoman pada rumus persentase G dan teori perbedaan nilai rata-rata T.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 19 aspek yang diteliti, hampir seluruhnya cenderung dipersepsikan positif oleh responden. Walaupun demikian, data hasil penelitian juga menunjukkan adanya harapan responden, antara lain, dalam hal penambahan jumlah komputer dan peningkatan promosi serta informasi mengenai fasilitas OPAC ini. Selain itu, berdasarkan uji hipotesis didapat kesimpulan bahwa terdapat perbedaan persepsi terhadap OPAC TINlib, antara responden yang menggunakan dan tidal( menggunalcan fasilitas tersebut.

 File Digital: 1

Shelf
 Indriany.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S15365
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 1995
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 143 pages ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S15365 14-19-912494967 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20159057