:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengelolaan Commercial record center studi kasus di PT Multtfilling Mitra Indonesia

David Daniel Nanulaitta; Mustari Irawan, supervisor; M. Yasin, examiner; Yohanes Sudarmono, examiner ([Publisher not identified] , 2001)

 Abstrak

ABSTRAK
Penelitian mengenai pengelolaan Commercial Record Center ini telah dilakukan di PT.Multifilling Mitra Indonesia, Cikarang, pada bulan April 2001, tujuannya ialah untuk mengetahui lay-out ruang penyimpanan, sarana dan fasilitas yang digunakan, sumber daya manusia yang dimiliki dan pelayanan yang diberikan.
Pengumpulan data dilakukan melalui tiga metode yaitu dengan melakukan wawancara dengan para staff serta mengadakan pengamatan langsung ke lapangan, kemudian melalui kuesioner yang dibagikan kepada konsumen PT.MMI sebagai respopnden. Cara penyusunan kuesioner, pembentukan kerangka sampel dan pemilihan sampel dijelaskan.
Hasilnya menunjukkan bahwa 100% konsumen menganggap perlu didirikannya jasa usaha Commercial Record Center. Faktor-faktor yang mempengaruhi konsumen untuk menggunakan jasa Commercial Record Center yang dikelola oleh PT. MMI karena perusahaannya bonafid dan terpercaya (36%), faktor lingkungan yang aman (32%) faktor biaya tidak terlalu rendah dan mengurangi cost invest (18% ), dan sisanya sejumlah 14% karena faktor lokasi dan jarak tempuh yang dekat, karena masih dalam satu group, dan faktor teknis disebabkan telah adanya kesadaran untuk menyimpan rekod sebagai aset yang penting.
Jasa Commercial Record Center pada masa sekarang ini sangat dibutuhkan bagi perusahaan-perusahaan yang memiliki aktifitas dan tingkat volume rekod yang tinggi, untuk dapat menata dan menyimpan rekod tersebut dibutuhkan tempat dan manajemen rekod yang baik. Jasa ini memberikan alternatif pilihan untuk menyimpan, menata dan mengelola rekod yang dimiliki oleh perusahaan_-perusahaan tersebut, tetapi untuk meningkatkan daya gunannya diperlukan usaha-usaha seperti perlunya pengelolaan yang tepat dan professional baik SDM maupun sarana dan pelayanannya, perlunya pengembangan jasa usaha ini diberbagai daerah untuk memenuhi kebutuhan akan penyimpanan rekod di daerah, pengelola harus lebih banyak memberikan informasi baik melalui media koran, televisi atau radio tentang keberadaannya agar dapat diketahui oleh khalayak banyak tentang jasa usahanya dan pentingnya penyimpanan rekod, perlunya peningkatan SDM untuk mengantisipasi kemajuan teknologi dan adanya era perdagangan bebas yang memungkinkan terciptanya rekod dalam jumlah besar dan beraneka ragam media penciptaanya, perlunya sertifikat ISO (International Standard Organization) atau saran dari ANRI sehingga mutu dari pelayanan yang ada semakin meningkat dan kepercayaan konsumen semakin bertambah, tidak saja di Indonesia tetapi di dunia Internasional.

 File Digital: 1

Shelf
 David Daniel Nanulaitta.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S15234
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2001
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : vii, 84 lembar : ill. ; 29 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S15234 14-19-286999917 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20159151