:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengaruh vegetasi di Kampus Universitas Indonesia Depok terhadap iklim mikro dan kenyamanan lingkungan

(Universitas Indonesia, 2008)

 Abstrak

Penelitian tentang pengaruh vegetasi di Kampus Universitas Indonesia
Depok terhadap iklim mikro dan kenyamanan lingkungan telah dilakukan
pada bulan Januari--Desember 2008. Lokasi dan unit sampel ditentukan
secara purposive. Jenis-jenis vegetasi yang diteliti adalah jati (Tectona
grandis L.f.), karet (Hevea brasiliensis M.A.), akasia (Acacia mangium Willd.),
kirai payung (Filicium decipiens Thw.), dan flamboyan (Delonix regia Raf.).
Parameter biotik yang diukur meliputi tinggi pohon, diameter batang, diameter
kanopi, dan luas daun, sedangkan parameter abiotik yang diukur meliputi
suhu udara, intensitas cahaya matahari, kelembapan relatif udara, dan
kecepatan angin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis-jenis vegetasi di
Kampus UI Depok dapat memengaruhi iklim mikro. Flamboyan mempunyai
kemampuan terbesar dalam mengurangi suhu udara (6,97%) dan intensitas
cahaya matahari (75,60%). Jati mempunyai kemampuan terbesar dalam
meningkatkan kelembapan relatif udara (9,23%) dan menurunkan kecepatan
angin (50%). Flamboyan dapat memberikan tingkat kenyamanan lingkungan
yang tertinggi, yaitu termasuk kategori hangat nyaman (26,9° C ET).

 File Digital: 1

Shelf
 S31479-Ronggo Dhewangkoso.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S31479
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Universitas Indonesia, 2008
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : ix, 91 hlm. : ill. ; 28 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S31479 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20180986