:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Studi anatomorfologis alat pencernaan Kuda Laut (Hippocampus kuda)

Shinta Febriana; Ridwan Affandi, examiner; Dadang Kusmana, supervisor; Luthfiralda Sjahfirdi, examiner; Abinawanto, examiner ([Publisher not identified] , 2007)

 Abstrak

ABSTRAK
Kuda laut (Hippocampus kuda) adalah salah satu ikan Indonesia yang
berlimpah keberadaannya, tetapi ikan tersebut belum banyak diteliti terutama
dari aspek struktur anatomis alat pencernaannya. Kuda laut diharapkan dapat
dikelola dan dibudidayakan di masa yang akan datang. Penelitian yang
berlangsung pada bulan Mei 2006 sampai Januari 2007 bertujuan mengkaji
struktur morfologis dan histologis alat pencernaan kuda laut. Sampel kuda
laut diambil dari Balai Budidaya Laut, Lampung Selatan. Alat pencernaan
kuda laut diamati secara makroskopis dan mikroskopis dengan pembuatan
prepatat metode Paraffin, pewarnaan HE di Laboratorium Biologi Reproduksi
dan Perkembangan FMIPA, UI. Hasil pengamatan dan pengukuran pada alat
pencernaan kuda laut menunjukkan bahwa panjang usus kuda laut adalah
0,26 kali sampai 0.56 kali panjang total tubuhnya. Data ini menunjukkan
bahwa kuda laut adalah ikan karnivora. Esofagus kuda laut sangat pendek
dan lapisan mukosanya terlapisi oleh lapisan epitel berlapis gepeng.
Lambung kuda laut terlapisi oleh lapisan epitel transisional. Lapisan mukosa
usus juga tertutupi oleh epitel transisional. Kuda laut tidak memiliki pilorik
antara lambung dengan ususnya. Hati kuda laut terletak di bagian kanan
rongga abdominalis, berwana merah kecoklatan karena banyak mengandung
vascular. Hati kuda laut terdiri dari tiga lobus yaitu lobus dorsalis, lobus
quadratus dan lobus ventralis. Hati kuda laut adalah hepatopankreas. Pada
hati, terdapat vesika felea berbentuk bulat berwarna kehijauan dengan ductus
koledoksus yang bermuara di usus depan.

 File Digital: 1

Shelf
 T39486-shinta febriana.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T39486
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2007
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 67 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T39486 15-19-243031796 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20235872