:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Mekanisme pengendalian dan evaluasi sistem produksi di PT. X melalui business process modelling dengan metode IDEFo

Hasidah Rahmiwijayanti; Betrianis, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2004)

 Abstrak

Aktivitas pengendalian dan evaluasi sistem produksi merupakan aspek penting yang harus diperhatikan oleh perusahaan manufaktur. Namun, kegiatan tersebut seringkali tidak berjalan dengan baik sehingga dapat mengakibatkan kompetensi perusahaan menurun akibat tidak adanya peningkatan kualitas, baik itu kualitas produk maupun kualitas sistem manajemen perusahaan yang juga berkaitan erat dengan daya saing perusahaan. Pelaksanaan kegiatan pengendalian dan evaluasi sistem produksi salah satunya dapat dilakukan melalui permodelan proses bisnis (Business Process Modelling). Dan perangkat yang dapat digunakan dalam pemetaan proses ini adalah IDEFo.
Sebagai perusahaan manufaktur yang memproduksi sepatu wanita, banyak permasalahan yang mengakibatkan PT. X tidak mampu memenuhi delivery time yang telah ditentukan, salah satunya adalah tidak berfungsinya alat produksi akibat keterlambatan penanganan kerusakan. Hal ini mendorong perusahaan untuk memetakan proses bisnis dalam sistem produksinya. Pemetaan dimulai dengan mengidentifikasi aktivitas di perusahaan. Kemudian menguraikannya ke level yang lebih detail sehingga di peroleh gambaran yang jelas mengenai proses bisnis sesungguhnya yang terjadi dalam ruang Iingkup produksinya.
Dengan memahami kondisi sistem, dilakukan evaluasi terhadap sistem tersebut dengan melihat pada permasalahan yang sering terjadi di perusahaan dan membandingkannya dengan peta proses yang lelah dibuat. Dengan begitu dapat diperoleh kelemahan perusahaan. Teridentifikasinya kelemahan sistem akan mempermudah perbaikan sistem, baik dengan mengeliminir atau menambah aktivitas. Hasil dari pemetaan proses adalah suatu sistem yang lebih baik dari sebelumnya sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Production system's controlling and evaluation are important aspects that must be paid attention by manufacturing company. But these activities often do not work well so these can reduce company's competency because there are no improvement qualities (quality of goods and quality of management which has relation with company's competitiveness). Production system's controlling and evaluation can be done by Business Process Modelling And the software that can be used in process mapping is IDEFo.
As a manufacturing company that produces woman's shoes, PT. X has many problems that make it unable to fulfill delivery time which have been determined, for example breakdown in production tools that handled lately. This pushes the company to map its production business process. Process mapping starts with identifying company's activities and decomposing into detailed level so the company can get the process description clearly.
By knowing system's condition, system's evaluation can be done by looking the problems which is often happened in the company and comparing it with the process mapping that has been made. So that company's weakness can be obtained Identifying the weakness will make system's improvement easier, by eliminating or adding soma activities. The result from this process mapping is a system that better than previous according to company's requirements.

 File Digital: 1

Shelf
 Hasidah Rahmiwijayanti.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S50030
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2004
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xiii, 63 hlm. : ill. ; 30 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S50030 14-22-64650677 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20247797