:: UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Analisis pengaruh pemilihan kanal dan window dalam proses otomatisasi pengambilan titik GCP untuk koreksi geometrik citra = Analysis of band and window influence in the automation process of selection GCP point to landsat image geometric correction

Cesilia Atlantika Putri; Dodi Sudiana, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010)

 Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari nilai parameter window dan kanal yang dapat memaksimalkan ketelitian image matching sekaligus meneliti sistem baru yang diterapkan untuk membantu proses koreksi geometrik dalam tahap pemilihan titik GCP. Apabila sistem ini dapat digunakan dengan baik bagi pengolahan data Landsat, maka akan dikembangkan bagi pengolahan data satelit lainnya. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan software smartw2. Program ini merupakan program yang membantu proses pemilihan GCP secara otomatis. Proses otomatisasi ini biasa disebut point matching. Namun, pemakaian teknologi baru ini dipengaruhi oleh beberapa parameter, yaitu: pemilihan kanal, ukuran window, basis data GCP, radius pencarian, serta metodologi korelasi.
Dalam skripsi ini, parameter yang diteliti hanya parameter window dan kanal. Untuk melakukan penelitian dibutuhkan penetapan nilai parameter selain parameter yang akan diuji, maka nilai parameter lain sudah diasumsikan terlebih dahulu. Dengan penelitian kedua parameter tersebut, maka akan diketahui pemilihan parameter untuk memaksimalkan hasil image matching.
Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa parameter kanal yang dapat memaksimalkan hasil ketelitian image matching adalah kanal 5 dan ukuran window adalah 11x11. Hasil penelitian ini dihitung berdasarkan jumlah nilai error kurang dari sama dengan 1 dibagi dengan jumlah titik yang memiliki nilai korelasi lebih dari 0,85 dari setiap uji coba parameter kanal dan window. Dari setiap percobaan akan menghasilkan nilai ketelitian, setelah itu akan dapat diketahui nilai ketelitian terbesarnya.

The purpose of this research is to find band and window parameter values that maximizes the accuracy of image matching and also researching a new system to help process of geometric correction in the selection phase of GCP points. If the system can be used successfully to process Landsat data, it will be developed to process other satellite data. This research was conducted by using software smartw2. This program is a program that can help the process of GCP selection automatically. This automation process commonly called point matching. But, using this new technology was influenced by several parameters, namely: band selection, window size, GCP database, radius searching, and the correlation methodology.
In this paper, the parameters were researched only window and band parameters. To conduct the research is needed to setting the parameters value beside the parameters that will be tested, then the values of other parameters are assumed first. In the both of research these parameters, so it will be known the selection parameters to maximize the results of image matching.
From result of this research was concluded that the band parameter can maximize the accuracy of image matching result is band 5 and window size is 11x11. The result of this research was calculated based on the total of error value is less that equal 1 divided by the total of points that have correlation value more than 0,85 from each research of window and band parameters. Each research will result a accuracy value, after that will be known the biggest accuracy value.

 File Digital: 1

Shelf

 Metadata

No. Panggil : S51204
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xv, 61 hlm. : ill. ; 30 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S51204 14-22-89199097 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20249052