:: UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Perancangan model simulasi untuk mengoptimalkan waktu pelayanan pada pelabuhan Merak

Rondi Rahmandani; M. Dachyar, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009)

 Abstrak

Pelabuhan Merak menghubungkan dua pulau besar di Indonesia, Jawa dan Sumatera. Bertambahnya jumlah penduduk dan tingkat perekonomian di kedua pulau tersebut mengakibatkan mobilitas penduduk antar kedua pulau tersebut meningkat. Tanpa peningkatan pelayanan pelabuhan, akan terjadi kemacetan yang berakibat pada meningkatnya waktu tunggu dan antrian kendaraan. Penelitian ini menggunakan metode simulasi untuk memperoleh gambaran mengenai kondisi pelabuhan Merak pada berbagai skenario yang berkaitan dengan jumlah kapal, jumlah dermaga, tingkat kedatangan penumpang, kondisi ombak, dan interval kedatangan kapal.
Dari hasil simulasi akan terlihat berapa waktu tunggu dan panjang antrian pada setiap skenario. Dari hasil tersebut kemudian dicari solusi untuk mengurangi waktu tunggu dan antrian kendaraan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada hari biasa dan akhir pekan waktu tunggu kendaraan 10-30 menit. Pada waktu liburan dan lebaran, waktu tunggu kendaraan meningkat hingga lebih dari 10 jam dan terjadi antrian panjang. Dengan mengoperasikan 5 dermaga dan 3 kapal tambahan, antrian dapat dihilangkan dan waktu tunggu kendaraan berkurang hingga menjadi 1-3 jam.

Port of Merak represent link between two main islands in Indonesia, Java and Sumatra. Growing population and the increasing of level of economic in the islands causing the mobility between the two islands has been increasing. This resulted in increasing of port user from year to year. If not accompanied by the increase in service level on the port, it will cause congestion that result in increased waiting time and queue length of vehicles. This study uses simulation methods to obtain a description of conditions in the port of Merak at various scenarios in number of ships, number of docks, passenger arrival rate, and intervals of ship arrivals.
From the results of the simulation will be analyzed how the waiting time and queue length on each scenario. From the results, the solution is then sought to reduce the waiting time and the queue of vehicles. The result shows that on a weekdays and weekend, vehicle waiting time is about 10-30 minutes. At the holidays and wordiness, the waiting time increased by more than 10 hours and there are long queue. By operating 5 docks and 3 additional ships, a queue can be removed and the vehicle waiting time is reduced to be 1-3 hours.

 File Digital: 1

 Metadata

No. Panggil : S52320
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xv, 101 hlm. ; ill. ; 30 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S52320 14-22-10510615 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20250011