:: UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Rancang ulang tata letak stasiun Gambir untuk memperpendek alur kedatangan penumpang = Re-design layout gambir station to shorten arrival passenger flow

Mufti Aulia Zulfiqar; Fauzia Dianawati, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010)

 Abstrak

Stasiun Gambir merupakan salah satu stasiun besar yang melayani perjalanan kereta api untuk kelas bisnis dan eksekutif. Sebagai stasiun utama yang terletak di jantung ibukota Jakarta yang lokasinya strategis dan banyaknya aktifitas yang ada disana tentunya diperlukan standar pelayanan yang baik untuk mengakomodir semua kepentingan. Pada saat ini terdapat proses alur kedatangan yang ada di dalam pelayanan pengguna jasa kereta api yang dinilai masih terlihat panjang.
Tulisan ini berupa perancangan ulang pada bidang tata letak dan mengambil satu sistem pergerakan penumpang dari pintu masuk bangunan stasiun di lantai dasar menuju ke ruang tunggu peron kereta api di lantai dua. Perancangan ini dibuat untuk memperpendek jarak yang ditempuh seorang calon penumpang ketika melewati proses perpindahan tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam rangka penelitian ini adalah tata letak fasilitas.
Hasil penelitian dalam perancangan ulang ini berupa pengurangan jarak tempuh yang biasa dilalui seorang calon penumpang ketika hendak melakukan perjalanan menggunakan jasa kereta api. Dengan pengurangan jarak tempuh diharapkan waktu yang diperlukan dalam proses tersebut menjadi lebih cepat dan pelayanan menjadi lebih baik daripada sebelumnya.

Gambir Station is one of the major station serving train travel for business and executive class. As the main station located in the heart of the capital Jakarta that the strategic location and the many activities that were there certainly needed a good standard of service to accommodate all interests. At this time there is a process flow of arrivals who are in service train service user who is still considered a long look.
This paper is a re-design the layout area and take a system of passenger movement from the entrance of the station building on the ground floor leading to the railway platform waiting room on the second floor. The design was made to shorten the distance a prospective passengers when passing through the transfer process. The research method used in the framework of this research is the layout of the facility.
The results in this re-design the form of reduction of the usual mileage traversed a prospective passenger when he was about to travel using train services. With the reduction in mileage is expected to take in that process to be faster and better service than before.

 Metadata

No. Panggil : S51881
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xv, 63 hlm.; ill.; 30 cm. + lamp.,
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S51881 14-22-68046675 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20250298