Perilaku akulturasia dan prestasi akademik Mahasiswa Indonesia penerimaan bea-siswa di Amerika Serikat
Rustika Thamrin Karim;
Suwarsih Warnaen, supervisor; Bernadette N. Setiadi, supervisor
([Publisher not identified]
, 1994)
|
ABSTRAK Dalam usaha untuk mencerdaskan kehidupan bangsa salahsatu program yang dilakukan oleh Pemerintah Republik Indonesia adalah mengirim mahasiswa ke luar negeri untuk menuntutilmu pada jenjang yang lebih tinggi. Dari data yangdiperoleh sampai saat ini Amerika Serikat merupakan tempatyang paling banyak diminati sebagai tempat melaksanakantugas belajar (OTO-Bappenas).Dari beberapa penelitian yang dilakukan para ahlidiketahui bahwa Prestasi Akademik mahasiswa asing dipengaruhioleh 3 hal, yaitu (1) Perilaku Akulturasi; (2) KeberadaanKeluarga; dan (3) Kesulitan Keuangan.Berdasarkan teori dan juga penelitian beberapa ahlidiketahui, bahwa Perilaku Akulturasi tidak dapat berdirisendiri, atau timbul begitu saja tetapi dipengaruhi oleh 7faktor, yaitu (1) perubahan sikap terhadap budaya asing;(2) lamanya menetap; (3) umur; (4) jenis kelamin; (5)pengalaman hidup bersentxihan dengan budaya asing sebelumnya;(6) bidang studi yang ditempuh; serta (7) minat keagamaan.Penelitian ini bertujuan untuk melihat dua hal, yangpertama ingin melihat hubungan antara Perilaku Akulturasiindividu dengan ketujuh faktor yang mempengaruhinya (perubahan sikap terhadap budaya asing, lamanya menetap, umur,jenis kelamin, pengalaman hidup bersentuhan dengan budayaasing sebelumnya, bidemg studi yang ditempuh, serta minatkeagamaan. Yang kedua adalah ingin melihat hubungan antaraprestasi akademik mahasiswa Indonesia penerima bea-siswa diAmerika Serikat dengan ketiga faktor yang mempengaruhinya (Perilaku Akulturasi, Keberadaan Keluarga dan KesulitanKeuangan) Penelitian ini dilakukan pada bulan April 1992 terhadapsejumlah 68 subyek yang merupakan mahasiswa S2 dan S3yang menerima bea-siswa melalui MUCIA/HIID dan IPA yangdikelola oleh OTO-Bappenas. Pengambilan sampel dilakukansecara random dengan menggunakan alat penelitian yangterdiri dari tiga bagian, yaitu (a) Skala Perubahan Sikapterhadap budaya asing /SPS; (b) Skala PerilakuAkulturasi/SPA dan (c) Data Pribadi Subyek.Setelah dilakukan perhitungan statistik MultipleRegresi dengan metode 2 SLS ("Two-Stage Least Square")serta uji signifikansi melalui t-tes pada los. 0.05 makahasil yang diperoleh adalah sebagai berikut :(1) Dari ketujuh faktor yang berdasarkan penelitian sebelumnyamempengaruhi Perilaku Akulturasi, dalam penelitian ini yang terbukti mempunyai hubungan yang positifdan sianifikan dengan Perilaku Akulturasi adalah :- Perubahan Sikap terhadap budaya asing;- Lama menetap; dan- Pengalaman belajar di Luar Negeri sebelumnya.Yang terbukti mempunyai hubungan neaatif dan ptigni f ikandengan Perilaku Akulturasi adalah :- Umur.(2) Dari ketiga faktor yang berdasarkan penelitian sebelumnya mempengaruhi Prestasi Akademik (skor CPA) dalampenelitian ini didapat hasil , bahwa skor SPA (SkalaPerilaku Akulturasi) mempunyai hubungan yang positifdan sianifikan dengan skor CPA ("Grade Point Average").Faktor lainnya yaitu Keberadaan Keluarga dan KesulitanKeuangan tidak berhubungan secara signifikan denganskor CPA.Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahanmasukan bagi pihak-pihak yang berkaitan dengan program beasiswamahasiswa Indonesia di Amerika Serikat serta pihaklain yang berminat pada bidang Psikologi Lintas Budaya. |
S2251-Rustika Thamrin Karim.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | S2251 |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama badan : | |
Penerbitan : | [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 1994 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | LibUI ind rda |
Tipe Konten : | text |
Tipe Media : | unmediated ; computer |
Tipe Carrier : | volume ; online resource |
Deskripsi Fisik : | vii, 133 pages ; 28 cm + appendix |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI, Lantai 3 |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
S2251 | 14-18-461931987 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20252751 |