Peran daya tarik humor terhadap efektifitas iklan televisi dan sikap para konsumen Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Indonesia
Delima Titik Septiani;
Hartanto Brotoharsojo, supervisor
([Publisher not identified]
, 2004)
|
ABSTRAK Iklan merupakan salah satu alat promosi dimana produsen dapatmempromosikan mengenai produknya dengan harapan agar konsumenberkeinginan untuk mengkonsumsi produk yang ditawarkan. Efektif tidaknyasuatu iklan tergantung keberhasilan iklan dalam menyampaikan pesan hinggasampai pada target sasaran yang dituju. Dalam menyampaikan pesan pada iklantelevisi, salah satu daya tarik yang dapat digunakan adalah daya tarik humor.Beragam pendapat yang dikemukakan mengenai dampak penggunaan dayatarik humor terhadap efektivitas iklan televisi. Telah banyak ahli yangmembuktikan akan manfaat yang didapat dari iklan humor. Namun, tak sedikitpula ahli lain yang berpendapat mengenai efek negatif yang ditimbulkan dariiklan humor. Adanya dilema ini membuat peneliti tertarik untuk mengetahuidampak penggunaan daya tarik humor terhadap efektivitas iklan dan sikapkonsumen terhadap iklan televisi. Efektivitas iklan yang akan diukur dalampenelitian ini berhubungan dengan tahap pemrosesan informasi kognitif yaitutahap attention dan comprehension. Sedangkan untuk komponen non kognitif,peneliti akan mengukur sikap konsumen terhadap iklan televisi. Dalam penelitianini akan dilakukan eksperimen terhadap sejumlah mahasiswa yang mana masihtermasuk dalam kelompok remaja atau kawula muda. Dipilih kelompok ini karenamereka merupakan pasar yang potensial bagi produsen dan termasuk usiadimana mulai terbentuk pola konsumsi seseorang. Alat ukur yang digunakanuntuk mengukur tingkat perhatian dan pemahaman adalah brand recall testdimana mereka akan diminta untuk menyebutkan nama merek, jenis produk,slogan dan menjelaskan maksud dari pesan yang disampaikan. Sebagai datatambahan mereka juga diminta untuk menyebutkan iklan mana yang palingmenarik perhatian dan paling mudah dipahami. Untuk mengukur sikap merekaterhadap tayangan iklan televisi tersebut maka digunakan skala Likert.Pengolahan data menggunakan perhitungan statistik perbandingan rata-rata(compane means) dari subyek yang sama terhadap variasi IV yang berbeda(iklan humor dan non humor). Hasil perhitungan t-test yang dilakukan pada iklanhumor dan non humor berdasarkan kategori peneliti, ditemukan perbedaan yangtidak signifikan. Ini berarti penggunaan daya tarik humor pada iklan televisi tidaklebih efektif dibandingkan iklan non humor. Namun berdasarkan kategorijawaban subyek mengenai iklan humor dan non humor ditemukan bahwapenggunaan daya tarik humor dalam iklan televisi terbukti lebih efektif dalam menarik perhatian dan pemahaman pesan iklan dibandingkan iklan non humor.Dari data tambahan juga diperoleh gambaran bahwa iklan yang menggunakandaya tarik humor lebih menarik perhatian atau mudah diingat iklannyadibandingkan iklan non humor. Hanya saja ingatan konsumen terhadap iklanhumor tidak sejalan dengan ingatan akan nama merek yang ditampilkan. Untukiklan yang paling mudah dipahami, mayoritas responden juga menyebutkan iklandengan daya tarik humor. Maka, dari hasil yang didapat pada penelitian inimenunjukkan bahwa penggunaan daya tarik humor dalam iklan televisi memilikiefektivitas yang lebih baik pada perhatian dan pemahaman pesan padamahasiswa dibandingkan iklan non humor. Sehingga penggunaan daya tarikhumor ini dapat dijadikan alternatif bagi para pembuat iklan dengan pangsapasar kawula muda. |
S3417-Delima Titik Septiani.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | S3417 |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama badan : | |
Subjek : | |
Penerbitan : | [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2004 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | LibUI ind rda |
Tipe Konten : | text |
Tipe Media : | unmediated ; computer |
Tipe Carrier : | volume ; online resource |
Deskripsi Fisik : | x, 82 pages ; 28 cm + appendix |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI, Lantai 3 |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
S3417 | 14-19-842094793 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20287558 |