:: UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Perbandingan keberadaan larva aedes sp di container indoor di Desa Bayah Barat dan Bayah Timur = Comparison of Aedes sp. larvae existance in indoor container in West Bayah and East Bayah Village

Kathrine; Rawina Winita, supervisor; Rawina Winita, examiner; Rianto Setiabudy, examiner (Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2011)

 Abstrak

Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit akibat virus dan ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes sp. yang menjadi masalah kesehatan di Kecamatan Bayah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kepadatan dan penyebaran nyamuk Aedes sp. sebagai vektor DBD. Survei dilaksanakan pada tanggal 12-14 Agustus 2009 di 100 rumah Desa Bayah Barat dan 100 rumah Desa Bayah Timur dengan metode single-larval method, yaitu satu larva diambil dari setiap container yang positif. Setelah diidentifikasi menggunakan mikroskop, data yang diperoleh dianalisis dengan uji statistik chi-square.
Hasil survey di Desa Bayah Barat, yaitu house index 55%, container index 16,9% dan breteau index 75, sedangkan di Desa Bayah Timur house index 26%, container index 11% dan breteau index 38. Larva lebih banyak di container indoor Desa Bayah Barat dibandingkan Desa Bayah Timur. Uji chi-square menunjukkan nilai p = 0.005 yang berarti terdapat hubungan antara keberadaan larva dan lokasi desa secara berbeda bermakna.

Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) is a viral caused diseases and transmitted by the bite of Aedes sp. which becomes a public health problem in Bayah District. The purpose of thisresearch is to determine the density and distribution of Aedes sp. as a vector of dengue. The survey was done on August 12-14th 2009 in 100 houses in West Bayah Village dan 100 houses in East Bayah Village by using single larval-method, which took single larvae from each positive container. After the larvae identified using a microscope, the data obtained was analyzed with Chi-square test.
Results of survey in the West Bayah Village are house index 55%, container index 16.9% and breteau index 75, whereas in the East Bayah Village house index 26%, container index 11% and breteau index 38. More larvae in indoor container in West Bayah Village compared with East Bayah Village. Chi-square test showed p = 0,005 which means there is a significantly different relationship between the existance of larvae and a location of the village.

 File Digital: 1

Shelf

 Metadata

No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2011
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : ix, 41 pages : illustration ; 29 cm
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-17-728294597 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20321577