:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Nyarbod : studi tentang disiplin tubuh dalam pendidikan karakter di sekolah Islam berasrama = Nyarbod : study about disciplinary body in character education in Islamic boarding school / Leila Mona

Leila Mona; Iwan Tjitradjaja, supervisor; (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012)

 Abstrak

ABSTRAK
Atas berbagai isu masalah di bangsa Indonesia, semua berakar dari
masalah karakter. Karena itu, salah satu solusinya adalah melalui pendidikan
karakter. Riset ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pendidikan
karakter di sekolah Islam berasrama, meliputi: konsepsi yang dipilih; strategi
penanaman nilai; interpretasi siswa; dan wujud karakter hasil proses pendidikan.
Konsep utama dari penelitian ini diinspirasi oleh gagasan Michel Foucault
about disiplin tubuh; pendidikan karakter dari Lickona dan tahap-tahap
perkembangan moral dari Lawrence Kolberg. Penelitian ini menggunakan
pendekatan kualitatif dan etnografi. Tempat penelitian adalah di Islamic Girls
Boarding School, Darul Marhamah, Cileungsi, Bogor. Data penelitian
dikumpulkan melalui pengamatan terlibat, interview, focus group discussions, and
data sekunder.
Penelitian ini mengkonfirmasi bahwa pendidikan karakter sangat penting
dan mendesak di Indonesia. Internalisasi nilai-nilai akan efektif dilakukan
disekolah berasrama. Kesepakatan kolektif dari semua pihak di dalam institusi
dan pendekatan holistik akan membuat pendidikan karakter efektif. Disiplin tubuh
untuk menjadikan tubuh yang patuh agar dapat memproduksi pengetahuan.
Karena itu untuk tingkat SMP, disiplin dapat menjadi ibu dari pendidikan
karakter. Pengoptimalan kelompok sebaya merupakan sistem kontrol yang
berharga. Kata ‘Nyarbod’ (nyadar body) yang merupakan istilah yang
dikembangkan diantara siswa, adalah bentuk dari pengawasan kelompok sebaya
yang berfungsi sebagai panopticon di sekolah berasrama. Refleksi yang juga
penting dari penelitian ini adalah bahwa orang tua cenderung berharap anaknya
memiliki karakter yang baik dan juga cerdas, secara instant melalui pendidikan
formal. Hal ini dapat maknai dalam dua hal, pertama, lembaga pendidikan perlu
mensikapi hal ini dengan bijaksana dengan cara mengoptimalkan
pengimplementasian pendidikan karakter secara baik. Kedua, orang tua perlu
menyadari bahwa pendidikan karakter adalah tanggung jawab semua pihak dan
hal itu merupakan pendidikan sepanjang hayat dalam prosesnya menjadi manusia.

ABSTRACT
On various issues problems in Indonesia, all rooted in character. One of
the solution is through character education. This research aims to find out how the
process of character education in Islamic boarding schools, from the concept
selected, strategy for internalization; the interpretation of the students and the
results of the educational process.
The main concept is inspired by Michel Foucault about discipline body;
character education from Lickona and stages of moral development from
Lawrence Kolberg. This study uses qualitative and ethnographic approaches. The
research site is at Islamic Girls Boarding School, Darul Marhamah, Cileungsi,
Bogor. Data was collected by participant observation, interviews, focus group
discussions, and secondary data.
This study confirms that character education is very urgent and important
in Indonesia. The internalization of character is more effective in boarding school.
Collective commitment and holistic approach are the necessary strategy for the
institution. Discipline is to create docile body in order to produce knowledge. I
recommend that in the junior high school, discipline can be the mother of the
character education. Optimizing peer-group as the controlling system
(panopticon) is valuable mechanism. The word ‘Nyarbod’ (nyadar body)
terminology used within students, is a form of peer supervision policies which
function such as panopticon at the boarding school. The necessary reflection is
that parents who usually expect their children have good moral character and
smart instantly through formal institution, should be seen in two pespective. First,
the institution needs to adress the expectation wisely through optimal
implementation. Second, the parents should understand that the character building
is the everybody’s responsibility and it is a life-long education as a process of
being a human.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Leila Mona.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 189 pages ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20330223