:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Analisis gaya hidup pekerja terhadap kejadian Dislipidemia di PT. DGL tahun 2011 = Analysis of worker's lifestyle against Dyslipidemia at PT. DGL year 2011 / Hardi Gunarto

Hardi Gunarto; Izhar Muhammad Fihir, supervisor; L. Meily Kurniawidjaja, examiner; Doni Hikmat Ramdhan, examiner; Neneg Churaeroh, examiner ([Publisher not identified] , 2013)

 Abstrak


Penyakit kardiovaskular adalah penyebab kematian nomor satu di dunia, begitu pula di Indonesia. Aterosklerosis merupakan dasar dari penyakit kardiovaskular. Dislipidemia merupakan salah satu faktor risiko utama aterosklerosis dan penyakit jantung koroner. Pada tahun 2011 dalam hasil Medical Check Up pada pada pekerja lapangan terdapat 69,6% temuan dislipidemia (16 orang pekerja mengalami dislipidemia dari total 23 orang pekerja). Tujuan penelitian ini adalah didapatkannya penjelasan mengenai gambaran gaya hidup pekerja dan faktor pengaruh yang dapat menyebabkan dislipidemia pada pekerja di PT. DGL tahun 2011, dan menentukan cara-cara pengendaliannya.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan desain studi kasus. Variabel yang diteliti adalah pola makan, aktivitas fisik, merokok, konsumsi alkohol berlebih, faktor pengaruh, faktor penguat, faktor pendukung, dan faktor lingkungan. Metoda pengumpulan data yang digunakan adalah dengan wawancara mendalam dan diskusi kelompok terarah. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa gambaran gaya hidup pekerja yang dapat menyebabkan dislipidemia yaitu pola makan yang tidak seimbang antara tingkat konsumsi sayuran, buah segar, makanan lemak jenuh, dan karbohidrat, serta aktivitas fisik yang kurang, merokok, dan konsumsi alkohol berlebih.
Kesimpulan Penelitian menyatakan bahwa faktor perilaku gaya hidup seluruh informan pekerja PT. DGL yang berpengaruh dalam menyebabkan dislipidemia adalah faktor pengaruh dari sikap pekerja terhadap pola makan yang tidak seimbang, faktor pengaruh dari persepsi pekerja terhadap aktivitas fisik dan olahraga, faktor penguat dari teman atau rekan kerja terhadap aktivitas merokoknya, faktor pengaruh dari sikap informan pekerja terhadap pola merokoknya, serta faktor penguat teman dan rekan kerja terhadap aktivitas konsumsi minuman beralkoholnya.

ABSTRACT
Cardiovascular disease is the number one cause of death in the world, as well as in Indonesia. Atherosclerosis is the basis of cardiovascular disease. Dyslipidemia is a major risk factor for atherosclerosis and coronary heart disease.
the finding results of the Medical Check Up in 2011 are 69.6% of the field workers had a dyslipidemia (16 workers had dyslipidemia from a total of 23 workers). The purpose of this research is the acquisition of an overview explanation of worker's lifestyle and its factors that may cause worker's dyslipidemia at PT. DGL in 2011, and determine a ways to control it.
This research is a qualitative research with case study design. The variables studied were diet, physical activity, smoking, excessive alcohol consumption, predisposing factors, reinforcing factors, enabling factors, and environment factors. Method of data collection used is in-depth interviews and focus group discussions. Research results show that the overview of the lifestyle of workers which can cause dyslipidemia are unbalance healthy diet between the level of consumption of vegetables, fresh fruits, saturated fats foods, and carbohydrates, as well as physical inactivity, smoking, and excessive alcohol consumption.
Research conclude that behavioral factors across PT. DGL worker's lifestyle influential in causing dyslipidemia is a predisposing factor of the of worker's attitudes for unbalanced healthy diet pattern, the predisposing factor of the worker's perception for physical activity and exercise, the reinforcing factors from a friend or co-workers for smoking, the predisposing factor of worker's attitude on the pattern of smoking, as well as the factors reinforcing of a friend and co-workers on the activity of alcohol's beverage consumption.

 File Digital: 1

Shelf
 T40853-Hardi Gunarto.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T40853
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2013
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xvii, 79 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T40853 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20330351