Penelitian bertujuan untuk mengetahui kepadatan dan distribusi kerang tahu Meretrix meretrix serta faktor-faktor yang memengaruhi kepadatan dan distribusi kerang tahu di Pantai Panimbang, Pandeglang, Banten pada bulan Juli 2012. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode transek kuadrat. Pengambilan sampel dilakukan di 3 tipe ekosistem berbeda, yaitu mangrove, kebun kelapa, dan perumahan dengan masing-masing 3 kali pengulangan. Sampel dihitung morfometri, jumlah individu, kepadatan, dan pola distribusi. Jumlah individu kerang tahu di 3 stasiun ditemukan sebanyak 60 individu. Kepadatan rata-rata kerang tahu yaitu 1,33 individu/m2. Hasil uji Chi kuadrat menunjukkan kerang tahu memiliki pola distribusi mengelompok. Sebaran dan distribusi dipengaruhi oleh faktor-faktor antara lain, salinitas, kedalaman, substrat, dan arus gelombang. The study aimed to determine population density and distribution of venus clam Meretrix meretrix with some factors effect them in the Panimbang coast, Pandeglang, Banten in July 2012. Venus clam were collected with quadrate transect method. Sample collection site were divided into 3 station based on the coastal ecosystem, i.e. mangrove forests, coconut palm trees, and society house each with 3 replicates. Quantification sample involves shell morphometry, total of individual, density, and distribution pattern. Total individual of Venus clam is 60 individual. The result show that density of venus clam is 1,33 individual/m2. Chi square test show that distribution pattern of venus clam is clumped. The result show that venus clam distribution follow salinity, water depth, substrate, and current wave. |