:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Memori sebagai komoditas : suatu kajian tentang reproduksi masa lalu : studi kasus pada White Shoes & The Couples Company = Memory as commodity : a study of reproduction of the past : case study on White Shoes & The Couples Company

Audra Syah Rasjid; Iwan Meulia Pirous, supervisor (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012)

 Abstrak

Media seperti televisi, radio, media massa, musik, film, dan internet merupakan sarana yang mendukung terjadinya pertukaran atau pergerakan arus budaya di dalam globalisasi. Di dalamnya terdapat berbagai informasi, narasi, dan gambaran mengenai suatu keadaan ruang dan waktu. Terdapat salah satu hal yang sangat terpengaruh oleh media dan globalisasi, yaitu musik. Musik, khususnya musik indie, sangat terpengaruh oleh media dalam mendapatkan sumber inspirasi dalam estetikanya. Penelitian ini mengungkapkan proses salah satu band indie dalam memproduksi karya cipta yang memiliki nuansa masa lalu tanpa harus memiliki pengalaman yang bersifat memorial. Data dihasilkan dari penelitian pada band indie White Shoes & the Couples Company dengan melakukan pengamatan dan wawancara mendalam. Melalui penelitian ini, ditemukan bahwa White Shoes & the Couples Company sangat terpengaruh oleh media dalam memperoleh memori buatan, yang pada akhirnya dapat dituangkan ke dalam karyanya. Dengan menyerap memori-memori yang tersedia dalam media, mereka mempresentasikan kembali gambaran dan narasi dari memori tersebut menjadi realitas mereka sebagai band—yakni aspek audio dan visual yang terlihat seperti pengalaman otentik mereka. Tidak hanya itu, berbagai aspek seperti variasi jenis suara, pakaian yang dikenakan, dan pengemasan album merupakan karya-karya yang sangat kental dengan mode retro. Saya beragumen bahwa White Shoes & the Couples Company merupakan pihak yang telah menerima berbagai memori yang terkomodifikasi. Memori ini lalu diolah untuk dijadikan sebagai memori pribadi mereka, dan disuguhkan kembali kepada pihak lain dengan wujud yang berbeda.

Media such as television, radio, mass media, music, film and the Internet is a tool that supports the exchange or movement within the cultural flow in globalization. In it there is a variety of information, narratives and an overview of the state of space and time. There is one thing that is highly influenced by the media and globalization, which is music. In getting the source of inspiration for its aesthetic music, especially indie is heavily influenced by the media. This study reveals one indie band’s process in producing creative works that have a feel of the past without having to have a memorial character. All the facts and data are generated from a research conducted on the indie band White Shoes & the Couples Company, through a series of observations and in-depth interviews. With this research, it was revealed that White Shoes & the Couples Company was strongly influenced by the media in obtaining artificial memory, which in turn were translated into their work. By absorbing memories that are available in the media, they represented images and narratives from those memories into their reality as a band—namely audio and visual aspects that look like their authentic experiences. Not only that, many aspects such as the variation of sounds, clothes, and record packaging were also a creation that is overflowing with retro fashion. I argue that White Shoes & the Couples Company is a group that has received various commodified memories. These memories are then used to serve as their personal memory, and to be represented back to others in a different form.

 File Digital: 1

Shelf
 S44627 Memori sebagai.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S44627
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xiv, 129 hlm. : ill. ; 28 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S44627 14-23-30870074 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20332295