:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Pengaruh terapi masase menggunakan minyak aromaterapi terhadap tekanan darah pasien hipertensi primer = The influence of message therapy using aroma therapy oil on primary hypertension patient's blood pressure

Tri Wijayanto; Dewi Irawati, supervisor; Tuti Herawati, supervisor; Masfuri, examiner; Diana Irawati, examiner (Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2013)

 Abstrak

Terapi komplementer yang dapat diberikan pada pasien hipertensi primer adalah teknik relaksasi, salah satunya adalah terapi masase. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh terapi masase menggunakan minyak aromaterapi terhadap tekanan darah pasien hipertensi primer. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen semu dengan rancangan rangkaian waktu (Time Series Design) dengan teknik pengambilan sampel consecutive sampling. Besarnya sampel pada penelitian ini 42 orang, dimana jumlah responden pada kelompok terapi masase menggunakan minyak aromaterapi 24 orang dan kelompok terapi masase menggunakan minyak VCO (virgin coconut oil) 18 orang. Setiap responden mendapatkan terapi masase pada area kaki, punggung, bahu, lengan atas, leher dan kepala selama 30 menit 2 kali per minggu selama 3 minggu.
Hasil penelitian didapatkan ada pengaruh terapi masase menggunakan minyak aromaterapi terhadap penurunan tekanan darah sistolik-diastolik pasien hipertensi primer (p value < 0,05). Terapi masase menggunakan minyak aromaterapi lebih efektif menurunkan tekanan darah sistolik dibandingkan dengan terapi masase menggunakan minyak VCO. Sedangkan terapi masase menggunakan minyak VCO lebih efektif menurunkan tekanan darah diastolik dibandingkan dengan terapi masase menggunakan minyak aromaterapi.
Penelitian ini merekomendasikan bahwa terapi masase menggunakan minyak aromaterapi dapat digunakan untuk menurunkan dan mengendalikan tekanan darah tinggi pasien hipertensi primer serta perlu dikembangkan penelitian lebih lanjut.

Message therapy is one of the complementary therapies that can be given to Primary Hypertension Patient. This study aims to examine the influence of message therapy using aroma therapy oil on primary hypertension patient’s blood pressure. The quasi experiment with time series design was used in this study. Forty two respondents were recruited using consecutive sampling method, where 24 respondents were grouped into message using aroma therapy and another 18 respondents using VCO (virgin coconut oil). Each of respondents had message therapy on foot, back, shoulder, upper arm, neck, and head areas for 30 minutes twice a week within 3 weeks.
The result shows that there was significant influence of message using aroma therapy oil on hypertension patient's blood pressure (p value < 0,05). Message using aroma therapy oil was more effective in decreasing systolic blood pressure compare to those who had message with VCO. However, message using VCO was more effective in decreasing diastolic blood pressure compare to those who had message with aroma therapy oil.
It is recommended that message using aroma therapy oil can decrease and maintain normal systolic blood pressure on primary hypertension patients. This study needs further investigation on how message and other complementary therapy can maintain normal blood pressure.

 File Digital: 1

Shelf
 T35210-Tri Wijayanto.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T35210
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2013
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xviii, 96 pages : illustration ; 28 cm. + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T35210 15-22-25972490 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20350271