:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Tanggung jawab pribadi pemegang saham terhadap kerugian suatu perseroan terbatas analisis putusan Pengadilan Negeri Bekasi nomor 266/ PDT G/ 2007 /PN ..BKS = Shareholder s personal liability for corporate indebtedness case analysis of district court of Bekasi judicial decision number 266/ PDT. G/ 2007/ PN. BKS / Iwan Andris Pratama

(Universitas Indonesia, 2014)

 Abstrak

[Skripsi ini membahas tentang bagaimana pengadilan menentukan pemegang
saham melakukan perbuatan melawan hukum yang merugikan Perseroan Terbatas
sesuai dengan Pasal 3 ayat (2) huruf b Undang-undang Perseroan Terbatas dan
apakah pertimbangan hukum majelis hakim yang menyatakan bahwa Kwang
Yang Motor Co. Limited selaku pemegang saham ikut bertanggung jawab atas
kerugian yang dialami PT Kymco Lippo Motor Indonesia sudah tepat menurut
Undang-undang Perseroan Terbatas. Penelitian ini menggunakan metode
penelitian yuridis normatif dan perbandingan hukum. Hasil penelitian ini
menunjukkan pengadilan di Indonesia dalam menentukan pemegang saham
melakukan perbuatan melawan hukum yang merugikan Perseroan Terbatas kerap
hanya berpatokan pada pembuktian unsur perbuatan melawan hukum secara
umum sebagaimana diatur dalam Pasal 1365 KUHPerdata, yaitu adanya perbuatan
melanggar hukum, kesalahan dari tergugat, kerugian yang dialami penggugat dan
kausalitas antara kerugian dan perbuatan tergugat. Pengadilan belum
mempertimbangkan unsur iktikad buruk dan penyalahgunaan Perseroan Terbatas
oleh pemegang saham untuk kepentingan pribadi sebagaimana terdapat dalam
Pasal 3 ayat (2) huruf b Undang-undang Perseroan Terbatas.Selanjutnya,
pertimbangan Majelis Hakim yang menyatakan Kwang Yang Motor Co. Limited
selaku pemegang saham ikut bertanggung jawab terhadap kerugian yang dialami
PT Kymco Lippo Motor Indonesia sudah tepat, baik menurut Undang-undang
Perseroan Terbatas maupun Anggaran Dasar PT Kymco Lippo Motor Indonesia.
Hal ini karena dua hal, yaitu Presiden Direktur melanggar Pasal 11 ayat (6)
Anggaran Dasar PT Kymco Lippo Motor Indonesia karena tidak meminta
persetujuan dari Direksi perwakilan PT Metropolitan Tirtaperdana dalam tiap
transaksi yang berhubungan dengan pengeluaran dana PT Kymco Lippo Motor
Indonesia dan Presiden Direktur melanggar Pasal 99 ayat (1) Undang-undang
Perseroan Terbatas karena melakukan transaksi yang mengandung benturan
kepentingan yang memberikan keuntungan pribadi pada Kwang Yang Motor Co.
Limited dan bukan untuk kepentingan PT Kymco Lippo Motor Indonesia.;This thesis discusses on how Indonesian Court determines that shareholder
commits a tort which is written in Article 3 (2) letter b of Indonesian Corporation
Law and whether the court?s judgement to hold Kwang Yang Motor Co. Limited,
the shareholder of PT Kymco Lippo Motor Indonesia personally liable, had been a
correct decision. This research is conducted by two approaches: literature and
comparative approach. The result of the thesis shows that Indonesian court in
holding the shareholder liability for the corporation?s indebtedness is merely
based on the elements of Article 1365 of Indonesian Civil Code, i.e. an improper
act, a fault by the defendant, a plaintiff?s losses, and a causality between the losses
and the defendant?s fault. The shareholder?s bad faith and its abuse of power to
gain personal benefit governed by Article 3 (2) letter b of Indonesian Corporation
Law have not been considered by the court. Furthermore, the court has correctly
imposed Kwang Yang Motor Co. Limited?s personally liable for the corporation?s
indebtedness, based on both Indonesian Corporation Law and the Article of
Association of PT Kymco Lippo Motor Indonesia. The President Director of PT
Kymco Lippo Motor Indonesia has violated both Article 11 (6) of PT Kymco
Lippo Motor Indonesia Bylaws because he did not obtain the approval from PT
Metropolitan Tirtaperdana?s representative Director for corporation?s expenditure
and Article 99 (1) of Indonesian Corporation Law since he involves in some
conflicting transactions providing benefit for Kwang Yang Motor Co. Limited,
but not for the benefit of PT Kymco Lippo Motor Indonesia., This thesis discusses on how Indonesian Court determines that shareholder
commits a tort which is written in Article 3 (2) letter b of Indonesian Corporation
Law and whether the court?s judgement to hold Kwang Yang Motor Co. Limited,
the shareholder of PT Kymco Lippo Motor Indonesia personally liable, had been a
correct decision. This research is conducted by two approaches: literature and
comparative approach. The result of the thesis shows that Indonesian court in
holding the shareholder liability for the corporation?s indebtedness is merely
based on the elements of Article 1365 of Indonesian Civil Code, i.e. an improper
act, a fault by the defendant, a plaintiff?s losses, and a causality between the losses
and the defendant?s fault. The shareholder?s bad faith and its abuse of power to
gain personal benefit governed by Article 3 (2) letter b of Indonesian Corporation
Law have not been considered by the court. Furthermore, the court has correctly
imposed Kwang Yang Motor Co. Limited?s personally liable for the corporation?s
indebtedness, based on both Indonesian Corporation Law and the Article of
Association of PT Kymco Lippo Motor Indonesia. The President Director of PT
Kymco Lippo Motor Indonesia has violated both Article 11 (6) of PT Kymco
Lippo Motor Indonesia Bylaws because he did not obtain the approval from PT
Metropolitan Tirtaperdana?s representative Director for corporation?s expenditure
and Article 99 (1) of Indonesian Corporation Law since he involves in some
conflicting transactions providing benefit for Kwang Yang Motor Co. Limited,
but not for the benefit of PT Kymco Lippo Motor Indonesia.]

 File Digital: 1

Shelf
 S56324-Iwan Andris Pratama.pdf :: Unduh

 Metadata

No. Panggil : S56324
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Universitas Indonesia, 2014
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : x, 97 pages ; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S56324 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20387887