:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Aplikasi Ligan 4',4'''-Bis(2-thiophenyl)-2,2':6',2'':6'',2''':6''',2''''-quinquepyridine sebagai Fluorosensor Ion Pb2+ dan Cd2+ = Aplication of ligand 4',4'''-Bis(2-thiophenyl)-2,2':6',2'': 6'',2''':6''',2''''-quinquepyridine as Fluorosensor Pb2+ and Cd2+ ions

Siregar, Ilfa Nuraisyah; Agustino Zulys, supervisor; Ivandini Tribidasari Anggraningrum, examiner; Rahmat Wibowo, examiner; Yoki Yulizar, examiner; Endang Asijati Widijaningsih Ichsan, examiner (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2014)

 Abstrak

Ligan 4',4'''-Bis(2-thiophenyl)-2,2':6',2'':6'',2''':6''',2''''-quinquepyridine telah berhasil disintesis melalui metode Krӧhnke. Hasil yang diperoleh berupa endapan sebesar 56,21% kemudian dikarakterisasi menggunakan spektrometer NMR, spektrofotometer IR dan spektrofotometer UV-Visible. Aplikasi ligan sebagai fluorosensor untuk logam berat dilakukan dengan menggunakan spektroflurometer. Hasil studi menunjukkan bahwa ligan dapat dijadikan fluorosensor tipe on-off untuk ion Pb2+ karena penambahan ion ini menyebabkan penurunan intensitas fluoresens dan pergeseran puncak emisi maksimum ligan. Ligan dapat mendeteksi ion Pb2+ pada konsentrasi 5x10-8 M. Pergeseran puncak maksimum ligan sebesar 20 nm menunjukkan terbentuk kompleks antara ligan dan ion logam. Hasil ini didukung oleh data spektrofotometer UV-Vis terbentuknya kompleks ditandai munculnya puncak baru pada daerah 370 nm. Ligan juga dapat dijadikan sebagai fluorosensor tipe off-on untuk ion Cd2+ karena penambahan ion ini menyebabkan peningkatan intensitas fluoresensi seiring meningkatnya konsentrasi ion Cd2+. Ligan mampu mendeteksi ion Cd2+ dengan konsentrasi 5x10-8 M karena ligan masih memberi respon dengan intensitas 6 %. Pergeseran puncak emisi maksimum ligan sebesar 10 nm menunjukkan terbentuk kompleks antara ligan dan ion logam. Hasil ini didukung oleh data spektrofotometer UV-Vis terbentuknya kompleks ditandai munculnya puncak baru pada daerah 370 nm.

Ligand 4',4'''-Bis(2-thiophenyl)-2,2':6', 2'': 6'', 2'' ': 6''', 2''''-quinquepyridine have successfully synthesized by Krӧhnke method. Results obtained in the form of precipitate was 56.21%, and then characterized using NMR spectrometers, spectrophotometers IR and UV-Visible. Application ligands for heavy metal as fluorosensor done using spectroflurometer. The study results showed that the ligands can be used as an on-off type fluorosensor for Pb2+ ions due to the addition of these ions causes a decrease in fluorescence intensity. Ligand can detect Pb2+ ions at a concentration of 5x10-8 M. The maximum emission peak shift of 20 nm showed ligand interaction between ligands and metal ions. This interaction support by study spectroscopy UV-Vis, there is new peak at 370 nm. Ligand can also be used as an off-on type fluorosensor for Cd2+ ions due to the addition of these ions causes an increase in fluorescence intensity on the concentration. Ligand is able to detect Cd2+ ions with a concentration of 5x10-8 M for the ligand still responds at 6 %. Shift of the maximum emission peaks at 10 nm showed that ligand interaction between ligand and metal ions. This interaction support by study spectroscopy UV-Vis, there is new peak at 370 nm.

 File Digital: 1

Shelf
 T42243-Ilfa Nuraisyah Siregar.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T42243
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2014
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 44 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T42243 15-17-229582979 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20389687