:: UI - Disertasi Membership :: Kembali

UI - Disertasi Membership :: Kembali

Kritik terhadap individualisme metodologis dalam ilmu ekonomi = Critics toward methodological individualism in economic science

Herdito Sandi Pratama; Lubis, Akhyar Yusuf, promotor; Alois Agus Nugroho, co-promotor; Sarumpaet, Riris Kusumawati, examiner; Gadis Arivia Effendi, examiner; Haryatmoko, examiner; Donny Gahral Adian, examiner; Firmanzah, examiner ([Publisher not identified] , 2015)

 Abstrak

ABSTRAK
Disertasi ini membahas penggunaan individualisme metodologis dalam Ilmu ekonomi yang menjadikan individu sebagai unit analisis ekonomi. Pilihan metodologi ini mereduksi kenyataan ekonomi ke dalam pengertian individual, dan diekspresikan dalam teori pilihan rasional. Penggunaan individualisme metodologis dalam ilmu ekonomi dimulai secara sistematis oleh kelompok Austrian school sebelum menyebar menjadi praktik keilmuan ekonomi yang lazim. Disertasi ini mengeksplisitkan cara kerja, asumsi-asumsi metodologis yang berlaku dalam individualisme metodologis, komitmen ontologisnya terhadap sistem pasar, serta menghasilkan kritik terhadapnya. Kritik itu ditujukan dalam hal ketidakcukupan individualisme metodologis dalam menghasilkan teori-teori ekonomi yang lebih kaya menggambarkan fenomena ekonomi. Implikasi filosofisnya adalah urgensi studi filsafat ekonomi dan metodologi ekonomi dalam mengembangkan pemahaman dan metodologi ilmu ekonomi yang lebih baik.

ABSTRACT
This dissertation discusses the use of methodological individualism in economics science which sees the individual as a unit of analysis. Such choice of methodology reduces the reality in economy into the individual sense, and had been expressed in rational choice theory. The use of methodological individualism began systematically in Austrian School and spread over as common economic scientific practices. This dissertation explicate procedures, methodological assumptions in methodological individualism, its ontological commitment upon market system, and generate critics towards it. The critic is especially about insufficiency of methodological individualism in order to produces good economic theories. The philosophical implication of this research is about the urgency in the study of philosophy of economic and its methodology in order to develop better methodology and understanding in economic science.

 File Digital: 1

Shelf
 D2140-Herdito Sandi Pratama.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : D2140
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2015
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xviii, 160 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
D2140 07-17-154059147 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20423695