:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Kesatuan karakteristik arsitektur dan musik opera baroque yang menggugah emosi manusia = Unity of baroque architecture and opera music s characters that moves human emotionJalusista

Jalusista Prathama Risetyo Kusumo; Harahap, Yulia Nurliani, supervisor; Paramita Atmodiwirjo, examiner; Nina Dwi Handayani, examiner (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2016)

 Abstrak

Arsitektur dan musik, sebagai dua bentuk karya seni, merupakan manifestasi dari cara pandang manusia dalam menghasilkan dan menerima suatu karya seni. Kesamaan di antara keduanya, seperti yang dikatakan oleh Plato dan Phytagoras, terlihat pada karakteristik elemen dasar pembentuknya. Pada periode Baroque, cara pandang masyarakat berubah bersamaan dengan keadaan sosial-politik serta penilaian terhadap seni. Masa Baroque ini mengalami perkembangan nilai filosofis humanisme Renaissance, yaitu menyadari keutamaan manusia terhadap alam semesta dan penciptanya serta bagaimana seni menjadi representasi dan aktualisasi tubuh dan jiwa di alam semesta. Karya seni, termasuk di antaranya arsitektur dan musik, berkembang sehingga memberikan efek yang menggugah emosi.
Periode Baroque mengubah cara pandang Renaissance yaitu melalui karakteristik yang menggugah jiwa seperti kualitas painterly, grand style, massiveness, dan movement, yang dapat terlihat secara bersamaan saat menyaksikan opera Baroque. Skripsi ini berusaha menganalisis bagaimana kualitas penggugah jiwa terjadi pada arsitektur dengan musik opera Baroque sehingga menghasilkan kesatuan yang harmonis antara keduanya.

Architecture and music, as forms of art, are a manifestasion of human perception in producing and perceiving arts. The similarity of the two, as stated bt Plato and Phytagoras, are seen by the characters of their basic elements. In Baroque period, society?s perception changes at the same time with social-politic conditions, and also the translation of arts. Humanism value philosophy grow from the Renaissance in this period, by realizing human importance in the world and its creator, also how these arts become the representation and actualization of human body and soul. Arts, including architecture and music, grow to affects and moves human emotion.
Baroque period changes the Renaissance perception by its emotion-moving characters, like painterly, grand style, massiveness, and movement quality, that can be seen at the same time while watching Baroque opera. This thesis tries to analyze how emotion-moving qualities are presents in Baroque architecture and opera music, resulting in a harmonic unity of the two

 File Digital: 1

Shelf
 S63171-Jalusista Prathama Risetyo Kusumo.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S63171
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2016
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 62 pages ; illustration ; 22 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S63171 14-17-449105443 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20429960