:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengaruh kadar acetylen black terhadap performa baterai lithium ion sel setengah dari anoda li4ti5o12 memakai lioh sebagai sumber ion lithium dengan proses hidrotermal-ballmill = The influence of acetylen black content in half cell li ion battery performance with li4ti5o12 anode use lioh as lithium ion source from hidrotermal ballmill method

Puthut Bayu Murti; Bambang Priyono, supervisor; Achmad Subhan, supervisor; Anne Zulfia, examiner; Sri Harjanto, examiner ([Publisher not identified] , 2016)

 Abstrak

ABSTRAK
Perkembangan teknologi energi ramah lingkungan seperti sel surya, wind energy,
dan lain-lain mendorong perkembangan media penyimpanan energi (baterai) yang
lebih efisien. Lithium Titanate atau Li4Ti5O12 merupakan salah satu material anoda
yang sedang dikembangkan guna menciptakan baterai yang efisien. Hal ini
dikarenakan Lithium Titanate memiliki sifat zero-strain yang menyebabkan
Li4Ti5O12 memiliki kestabilan yang baik. Di sisi lain, Lithium Titanate memiliki
konduktivitas yang rendah sehingga kemampuan baterai pada kondisi C-rate yang
tinggi menjadi berkurang. Pada penelitian ini dilakukan percobaan dengan variasi
kadar acetylen black yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh kadar acetylen
black yang diberikan terhadap konduktivitas dan performa baterai lithium. Variasi
acetylen black dilakukan dengan mengubah rasio berat lembaran anoda Li4Ti5O12
menjadi 3, yakni 9:0,5:0,5 untuk LTO-HT2 AC 0.5, 8:1:1 untuk LTO-HT2 AC 1
dan 7:1,5:1,5 untuk LTO-HT2 AC 1.5. Li4Ti5O12 yang digunakan pada penelitian
ini merupakan Li4Ti5O12 hasil sintesa dengan metode Sol-gel yang diikuti oleh
metode hidrotermal-ballmill. Pengujian XRD, SEM dan BET dilakukan pada
serbuk Li4Ti5O12 guna mengetahui kualitas serbuk yang dihasilkan. Serbuk
Li4Ti5O12 kemudian di mixing, coating, stacking, filling dan crimping hingga
terbentuk baterai lithium setengah sel berbentuk koin. Baterai kemudian diuji
performa nya dengan EIS, CV dan CD. Dari pengujian maka akan terlihat
konduktivitas, kemampuan difusi ion lithium, reversibilitas reaksi, coulombic
efficiency dan rate capability dari baterai. Dengan penambahan acetylen black yang
sesuai, maka performa optimum dari baterai dapat dicapai

ABSTRACT
The development of green environmentally technology like solar cell, wind energy
and any others push (encourage) the development of more efficient storage energy
(battery). Lithium Titanate or Li4Ti5O12 is one of anode material that has been
developed to create more efficient battery. It?s because Lithium Titanate has zerostrain
properties that cause the Li4Ti5O12 have good stability. Other than that,
Lithium Titanate has low conductivity that makes the ability of battery at high crate
condition to be reduced. In this study will be done an experiment with variety
of acetylene black level that aim to know the effect of acetylene black level which
given to conductivity and perform of lithium battery. Variation of acetylene black
is done by changing the weight of anode sheet Li4Ti5O12 to 3, which is 9:0,5:0,5 for
LTO-HT2 AC 0.5, 8:1:1 for LTO-HT2 AC 1, and 7:1,5:1,5 for LTO-HT2 AC 1.5.
Li4Ti5O12 which used in this study is Li4Ti5O12 result from synthesis with sol-gel
method followed by hidrotermal-ballmill method. XRD, SEM and BET testing is
done at Li4Ti5O12 powder to know the result of powder quality. The Li4Ti5O12
powder and then do the mixing, coating, stacking, filling and crimping until lithium
battery formed a half cell like a coin. The Battery is tested it?s performance by doing
EIS, CV and CD. From that test can be seen the conductivity, the ability of lithium
ion difusion, reaction of reversibility, coulombic efficiency and rate capability of
battery. With the adding of appropiate acetylene black, the optimum performance
can be obtain;

 File Digital: 1

Shelf
 S65630-Puthut bayu murti .pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S65630
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2016
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 57 pages : illustration ; 29 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S65630 14-18-038190402 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20430429