:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Pengalaman wanita pasca sindrom koroner akut dalam adaptasi terhadap perubahan kemampuan fungsional = The experiences of women after acute coronary syndrome in adaptation to functional ability changes / Anditha Ratnadhiyani

Anditha Ratnadhiyani; Sri Yona, supervisor; Yulia, supervisor; Tuti Herawati, examiner; Anastasia Hardyati, examiner ([Publisher not identified] , 2016)

 Abstrak

ABSTRAK
Nama : Anditha RatnadhiyaniProgram Studi : Magister Ilmu KeperawatanJudul : Pengalaman Wanita Pasca Sindrom Koroner Akut dalam Adaptasi terhadap Perubahan Kemampuan Fungsional Pemulihan pasca sindrom koroner akut mencakup proses adaptasi individu terhadap perubahan kemampuan fungsional. Perkembangan dalam penelitian di bidang kardiovaskular menunjukkan dampak dan prognosis sindrom koroner akut yang lebih buruk pada wanita jika dibanding pria, yang dikaitkan dengan perbedaan dalam persepsi, prediktor klinis, dan status sosioekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengalaman wanita pasca sindrom koroner akut dalam adaptasi terhadap perubahan kemampuan fungsional. Metode kualitatif dengan desain fenomenologi deskriptif digunakan untuk memperoleh gambaran pengalaman sepuluh partisipan dalam penelitian ini. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara mendalam, kemudian dilakukan content analysis dengan metode Colaizzi. Teridentifikasi enam tema utama dari penelitian ini yaitu respon ketidaknyamanan setelah mengalami sindrom koroner akut, penurunan kemandirian dan kemampuan melakukan aktivitas sebagai dampak perubahan kondisi fisik, self-adjustment sebagai koping terhadap perubahan kemampuan fisik, revaskularisasi memberikan harapan kesembuhan, pengaruh dukungan terhadap psikologis, dan self-effort untuk memulihkan kemampuan fungsional. Hasil penelitian menunjukkan peran penting faktor psikologis dalam proses adaptasi wanita selama pemulihan, sehingga direkomendasikan peningkatan intervensi yang mendukung psikologis dalam tatalaksana pasien wanita dengan sindrom koroner akut. Kata kunci: adaptasi, kemampuan fungsional, sindrom koroner akut, wanita

ABSTRACT
Name Anditha RatnadhiyaniStudy Program Master of NursingTitle The Experiences of Women after Acute Coronary Syndrome in Adaptation to Functional Ability Changes Adaptation to functional ability changes is part of recovery after Acute Coronary Syndrome ACS . Earlier studies have indicated that women with ACS have worse impact and prognosis. It is associated with perception differences, clinical predictors and socio economy status. The aim of this study is to explore experiences of women after ACS in adaptation to functional ability changes. A qualitative study using phenomenological description design was conducted. Ten women after ACS participated in individual in depth interview. Data were analysed using Colaizzi rsquo s procedural approach. Women rsquo s experiences in adaptation were formulated into six main themes 1 inconvenience response to ACS 2 decrease in autonomy and ability to perform activities as a result of physical changes 3 self adjustment as a mechanism to cope with physical ability changes 4 being recovered by revascularization 5 social support promotes psychological improvement and 6 self efforts to improve functional abilities. This research denotes a major role of psychological factors in women rsquo s adaptation during recovery process. Therefore, developing a psychological based intervention for women after ACS is an important strategy to improve outcomes. Keywords acute coronary syndrome, adaptation, functional ability, women

 File Digital: 1

Shelf
 T47065-Anditha Ratnadhiyani.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T47065
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2016
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xvi, 194 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T47065 15-18-778874487 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20446010