:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Faktor-faktor yang memengaruhi tingkat kecemasan diabetisi tipe 2 = Factors affecting the level of anxiety in patient with type 2 diabetes /Murni Sari Dewi Simanullang

Simanullang, Murni Sari Dewi; Debie Dahlia, supervisor; Lestari Sukmarini, supervisor; Yulia, examiner; Ernawati, examiner ([Publisher not identified] , 2017)

 Abstrak

ABSTRAK
Pasien diabetes cenderung mengalami masalah psikologis seperti kecemasan yang dapat menyebabkan rendahnya kontrol glikemik, kurangnya perawatan diri, serta menurunnya kualitas hidup. Apabila kecemasan tidak tertangani dengan baik akan menyulitkan pengelolaan diabetes. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor dominan yang memengaruhi tingkat kecemasan diabetisi tipe 2. Desain penelitian adalah analitik cross sectional dengan jumlah sampel 110 diabetisi tipe 2. Analisis data menggunakan pooled T-test, chi-square, dan regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang memengaruhi tingkat kecemasan diabetisi tipe 2 adalah usia, status pekerjaan, lama menderita DM, kontrol gula darah dan aktivitas fisik. Kontrol gula darah merupakan faktor yang paling berpengaruh terhadap tingkat kecemasan diabetisi tipe 2, dimana responden dengan gula darah tidak terkontrol berisiko 7,356 kali untuk mengalami cemas tingkat sedang-berat dibandingkan responden dengan gula darah terkontrol CI 95 OR= 1,564-34,6 . Penelitian ini dapat meningkatkan kewaspadaan diri perawat dalam mengkaji aspek psikologis diabetisi dengan mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kecemasan.

ABSTRACT
Patients with diabetes tend to experience psychological problems such as anxiety that leads to a lower glycemic control, low self care, and decreased quality of life. Thus, it needs to be handled properly to prevent more complicated diabetes management. This study aimed to determine the dominant factor affecting the level of anxiety in patient with type 2 diabetes. An analitic cross sectional study was conducted that included 110 patients with type 2 diabetes. Statistical analysis used pooled T test, chi square and logistic regression. The results showed that the factors affecting the level of anxiety in patient with type 2 diabetes were age, employment status, duration of diabetes, blood glucose control and physical activity. Blood glucose control was the most dominant factor in the level of anxiety of patient with type 2 diabetes. This found is based on data that patients with uncontrolled blood glucose were 7.356 times more likely to have a medium high level of anxiety as compared to those with controlled blood glucose 95 CI OR 1.564 to 34, 6 . This study results can lead nurses to improve their self awareness in assessing psychological aspects by recognising factors affecting anxiety.

 File Digital: 1

Shelf
 T47244-Murni Sari Dewi Simanullang.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T47244
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2017
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 122 pages: illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T47244 15-19-658760864 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20446510