:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Simulasi ruang 'panopticon' pada reality show big brother Indonesia = Panopticon space simulation of reality show big brother indonesia

Sarah Dwidara Eva Jelita; Kemas Ridwan Kurniawan, supervisor; Mohammad Nanda Widyarta, examiner; Herlily, examiner ([Publisher not identified] , 2014)

 Abstrak

ABSTRAK
Ruang panopticon merupakan sebuah ruang berisikan sekelompok manusia yang diawasi dan diisolasi dimana pengawasnya dapat melihat segala detail gerak-gerik dari sekelompok manusia tersebut. Sistem panopticon membuat objek merasa terus menerus diawasi dimana hal ini akan berlanjut menjadi proses pengkoreksian individu tersebut. Kegiatan mengawasi dan mengisolasi juga terjadi pada reality show Big Brother Indonesia dimana setiap kegiatan yang dilakukan oleh para housemates di rumah Big Brother Indonesia selalu direkam oleh banyak kamera pengawas dan juga diawasi langsung oleh tim produksi Big Brother Indonesia selama 24 jam per hari. Skripsi ini membahas bagaimana penerapan sistem panopticon di dalam rumah Big Brother dan bagaimana efek yang timbul dari penerapan ini. Untuk mengkaji hal ini, dilakukan studi kasus dan studi literatur terkait ruang panopticon dan Big Brother Indonesia, kemudian menjabarkan aspek-aspek pengawasan di dalamnya. Dalam kasus ini, didapati kesimpulan bahwa Big Brother Indonesia merupakan komoditas kapitalis dengan mengambil ide dan konsep panopticon namun tidak sungguh-sungguh merupakan praktik panopticon yang sebenarnya.

ABSTRAK
Panopticon space is a space in which a group of people are under surveillance and isolated, while the inspector could see every single detail of the group of people rsquo s movements. Panopticon system makes the objects feel constantly monitored where it will become the individual is correction process. Monitored and isolated activity are also occurred in lsquo Big Brother Indonesia rsquo reality show where every housemates activities are recorded by surveillance cameras and monitored by the production team of Big Brother Indonesia 24 hours a day. This thesis discusses about how is the application of the Panopticon system in the Big Brother house and what are the effects arising from the application. In order to study this effect, literature and case studies about the theory of panopticon were conducted from the data of Big Brother Indonesia. In conclusion, Big Brother Indonesia is a capitalist commodity using the idea and concept of 39 panopticon 39 but it is not an actual panopticon application.

 File Digital: 1

Shelf
 S69403-Sarah Dwidara Eva Jelita.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S69403
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2014
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 70 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S69403 14-19-197471812 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20459354