:: Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Analisis umpasa pada upacara adat perkawinan batak toba ditinjau dari segi antropolinguistik / Roselyn Nainggolan, Harmita Novaria Panggabean

Nainggolah, Roselyn; Panggabean, Harmita Novaria; (Universitas HKBP Nonmensen, 2017)

 Abstrak

Penelitian ini menganalisis umpasa pada upacara adat perkawinan Batak Toba. Umpasa merupakan kata-kata resmi bagi orang Batak atau dapat dikatakan umpasa lebih luas cakupannya dibandingkan dengan doa pada masa sekarang ini meskipun mempunyai tujuan yang sama .Umpasa sering digunakan dalam upacara adat Batak Toba. Salah satu upacara adat Batak Toba yang menggunakan umpasa adalah upacara adat perkawinan. Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan performansi pada upacara adat perkawinan Batak Toba; (2) mendeskripsikan struktur teks umpasa pada upacara adat perkawinan Batak Toba; (3) mendeskripsikan kearifan lokal pada upacara adat perkawinan terkait dengan lingkungan masyarakat Batak Toba. Penelitian ini menggunakan teori antropolinguistik. Antropolinguistik mempelajari teks dan performansi tradisi lisan dalam kerangka keija antropologi, mempelajari konteks budaya, konteks ideologi, konteks sosial, dan konteks situasi tradisi lisan dalam kerangka keija linguistik.


Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif melalui tiga tahap yaitu: penyediaan data, penganalisisan data, dan penyajian analisis data sesuai dengan performansi Upacara Adat Perkawinan Batak Toba yang meliputi:marsibuha-buhai, pemberkatan di gereja, dan upacara adat.

 Metadata

No. Panggil : VISI 25:1 (2017)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Universitas HKBP Nonmensen, 2017
Sumber Pengatalogan :
ISSN : 08530203
Majalah/Jurnal : VISI
Volume : Vol. 25, No. 1 Pebruari 2017: Hal. 2890-2909
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4, R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
VISI 25:1 (2017) TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20462107