:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Tema fantasi tindakan terorisme : studi pada pedoi Muhammad Jibriel Abdul Rahman = Fantasy theme on the acts of terrorism : case study on the advocacy of Muhammad Jibriel Abdul Rahman

Hani Astirini Diyandra Putri; Eriyanto, supervisor; Ummi Salamah, examiner ([Publisher not identified] , 2018)

 Abstrak

ABSTRAK
Tesis ini membahas tema fantasi terhadap tindakan terorisme, dimana penulis mencoba mengkaji dan menganalisis bagaimana pola-pola yang dilakukan khususnya Jamaah Islamiyah dalam mengembangkan jaringannya, seperti merekrut anggota dengan fantasi menghadirkan negeri khilafah di dunia ini dengan doktrin-doktrin agama menurut persepsi mereka. Dimana menurut pemahaman mereka tindakan yang mereka lakukan bukanlah tindakan kekerasan yang melanggar aturan namun sebatas bentuk protes terhadap pemerintahan yang belum menegakan syariat islam sesuai harapan mereka. Penelitian ini mengkaji bagaimana pesan persuasi yang disampaikan dalam teks pledoi Muhammad Jibriel sebagai bagian dari kelompok Jemaah Islamiyah, dimana pada teks pledoi tersebut kita dapat melihat tema-tema fantasi yang mereka lakukan dan sampaikan untuk mempersuasi publik. Dari penelitian ini ditemukan delapan tema fantasi, yaitu 1 Membenci kedzaliman dan menyerukan pertobatan, menegakkan keadilan, kejujuran kesejahteraan dan melawan ketidakadilan, 2 Jihad merupakan perjuangan mengakkan agama, melawan Amerika, 3 Jihad bertujuan membawa kebaikan, 4 Adanya tuduhan palsu Jaksa dan rekayasa aparat, ada kepalsuan bukti 5 Pemahaman yang terkunci dangkal tentang agama memicu terorisme 6 Adanya disorientasi pemberantasan terorisme, 7 Adanya agenda asing dan kaki tangan imperialisme, dan kode fantasi terakhir adalah 8 Penistaan agama. Kata Kunci:Tema Fantasi, Terorisme, Syariat Islam, dan Jihad ABSTRACT
This research discusses about fantasy theme on the acts of terrorism, the writer reviews and analyzes the patterns mainly used by Jamaah Islamiyah to expand its network, recruiting its member within the fantasy of khalifah and indoctrinate with wrong interpretation. In their perception, the action is not a violent acts, it is merely a form of protest against the government whom failing putting Sharia law on forced. This research also reviews the persuasive messages delivered in the Muhammad Jibriel rsquo s advocacy memo, which shows himself as the member of Jamaah islamiyah. On those advocacy memo, we can see the fantasy themes they implement to persuade the public. This research found eight fantasy theme, which are 1 Hates injustice, calls for penitence, upholds fairness, honesty, prosperity, and fights the unjust 2 Jihad is a struggle to upholds the religion, fights US, 3 Jihad aims to bring goodness, 4 There are some false allegations from the prosecutors and the authorities, fake evidences, 5 Shallow understanding of religions triggering acts of terrorism, 6 Disorientation on the countering of terrorism, 7 The existence of foreign agenda and imperialism accomplices, 8 blasphemy. Keyword Fantasy theme, Terrorism, Sharia Islam, Jihad

 File Digital: 1

Shelf
 T49453-Hani Astirini Diyandra Putri.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

No. Panggil : T49453
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: [Publisher not identified], 2018
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 109 pages : illustration ; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T49453 15-18-892997345 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20467445