:: UI - Disertasi Membership :: Kembali

UI - Disertasi Membership :: Kembali

Hubungan keparahan periodontitis kronis dan proporsi porphyromonas gingivalis dengan kelahiran bayi prematur = The Correlation between porphyromonas gingivalis and severity of periodontal disease in periodontitis patients with the incidence of preterm birth a retrospective case control study in indonesian subjects

Fauziah M. Asim; Armasastra Bahar, promotor; Sri Lelyati; Boy M. Bachtiar, examiner; Anton Rahardjo, examiner; Lindawati, examiner; Yuniarti Soeroso, examiner; Ria Puspitawati, examiner; Imam Rasjidi, examiner (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2017)

 Abstrak

Latar Belakang: Berbagai penelitian menyebutkan terdapat hubungan antara penyakit periodontal dengan kelahiran bayi prematur KBP , namun belum ada kajian hubungan keparahan periodontitis kronis dan proporsi Porphyromonas gingivalis dalam plak subgingiva dengan KBP.
Metode: Penelitian retrospektif dengan metode wawancara, kuesioner, dan pemeriksaan klinis periodontal pada subjek maksimum 48 jam paska persalinan. Penentuan keparahan periodontitis kronis berdasarkan kriteria gabungan CAL, PPD, BOP, dan penyebaran. Pengambilan sampel plak subgingival dari poket terdalam untuk P. gingivalis dengan metode qPCR. Analisis statistik Chi-square dan Regresi Logistik menggunakan SPSS.
Hasil: Ada hubungan antara keparahan periodontitis kronis dengan KBP p=0,002 ; dan antara proporsi P. gingivalis dengan keparahan periodontitis kronis p=0,015 dengan distribusi terbanyak pada periodontitis kronis berat. Tidak ada hubungan antara proporsi P. gingivalis dengan KBP p=0,466.
Kesimpulan: KBP berhubungan dengan keparahan periodontitis kronis, namun tidak dengan proporsi P. gingivalis. Perlu penelitian lanjutan yang mengkaji hubungan bakteri periodontopatogen kuat lainnya dengan KBP.

 File Digital: 1

Shelf
 D-Fauziah M Asim.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : D-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2017
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xix, 110 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
D-Pdf 07-18-509287889 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20468022