:: Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Pembuktian tindak pidana pencucian uang tanpa dakwaan tindak pidana asal / Halif

Halif; (Komisi Yudisial Republik Indonesia, 2017)

 Abstrak

ABSTRAK
Dalam surat dakwaan Putusan Nomor 57/PID.SUS/2014/PN.SLR, penuntut umum mendakwa dengan pasal tindak pidana pencucian uang tanpa bersamaan dengan pasal tindak pidana asal, sebagaimana diatur secara limitatif dalam Pasal 2 Undang-Undang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang. Hal yang demikian berdampak kepada hakim dalam membuktikan unsur tindak pidana pencucian uang yang diketahui atau patut diduga hasil dari tindak pidana asal. Permasalahan yang menarik untuk dianalisis adalah 1) mengapa penentuan bentuk dakwaan menjadi penting dalam tindak pidana pencucian uang?; dan 2) bagaimanakah hakim membuktikan unsur tindak pidana pencucian uang jika tindak pidana asal tidak didakwakan? Untuk menganalisis permasalahan tersebut digunakanlah metode penelitian yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Penentuan bentuk dakwaan dalam tindak pidana pencucian uang menjadi dasar bagi hakim untuk menentukan sistem pembuktian dalam membuktikan unsur. Dengan pembuktian yang tepat hakim dapat membuktikan unsur tindak pidana pencucian uang. Oleh karena itu, penyusunan surat dakwaan yang tepat dalam tindak pidana pencucian uang menjadi hal yang sangat penting.

 Metadata

No. Panggil : 353 JY 10:2 (2017)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Komisi Yudisial Republik Indonesia, 2017
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 19786506
Majalah/Jurnal : Jurnal Yudisial
Volume : Vol. 10, No. 2, Agustus 2017: Hal. 173-192
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4, R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
353 JY 10:2 (2017) 03-18-370329426 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20471765