:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan antar coparenting dan kepuasan pernikahan pada ibu dengan anak usia 0-5 tahun = Relationship between coparenting and marital satisfaction among mothers with 0-5 years old children

Pradita Khairinnisa; Mita Aswanti Tjakrawiralaksana, supervisor; Dyah Triarini Indirasari, examiner; Airin Yustikarini Saleh, examiner (Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2018)

 Abstrak

Kehadiran anak usia 0-5 tahun dalam suatu keluarga dapat berdampak pada penurunan kepuasan pernikahan pada ibu secara drastis dan terus menerus. Hal ini disebabkan oleh pengasuhan yang intensif dan continuous yang dilakukan ibu sehingga membuatnya merasa pembagian tugas pengasuhan yang tidak adil dengan suaminya, kelelahan, dan stress. Hal tersebut dapat dicegah dengan adanya co-parenting dari suami.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan co-parenting dan kepuasan pernikahan pada ibu dengan anak usia 0-5 tahun. Pengukuran variabel co-parenting diukur menggunakan Brief Co-parenting Relationship Scale yang dikembangkan oleh Feinberg, Brown, dan Kan 2012, sedangkan kepuasan pernikahan menggunakan ENRICH Marital Satisfaction Scale yang dikembangkan oleh Fowers dan Olson 1993.
Penelitian ini diikuti oleh 425 ibu berstatus menikah yang memiliki anak pertama maksimal berusia 5 tahun. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara co-parenting dan kepuasan pernikahan pada ibu dengan anak usia 0-5 tahun.

Marital satisfaction of mother decline drastically after the birth of her child until the child turn 5 years old. This is caused by mother rsquo s intense and continuous parenting since the child is born. Mothers reported to feel exhausted, stressed, and unfair division of parenting task between her and her husband. The drastic decline of marital satisfaction in mother with 0 5 years old child can be prevented by co parenting with husband.
The aim of this study is to investigate the correlation between co parenting and marital satisfaction among mothers with 0 5 years old children. Co parenting is measured by Brief Co parenting Relationship Scale developed by Feinberg, Brown, and Kan 2012, and marital satisfaction is measured by ENRICH Marital Satisfaction Scale developed by Fowers and Olson 1993.
This study involved 425 mothers with 0 5 years old children. Result showed positive and significant correlation between co parenting and marital satisfaction among mother with 0 5 years old children.

 File Digital: 1

Shelf
 S-pdf-Pradita Khairinnisa.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2018
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 56 pages : illustration ; appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-20-098541065 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20473451