ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek model pembelajaran flipped classroom terhadap kemampuan gramatika siswa dalam keterampilan menulis. Sampel dalam penelitian ini adalah 60 siswa kelas tujuh SMP, yang terdiri dari 30 siswa kelas eksperimental dan 30 siswa kelas kontrol. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dan kualitatif, dan desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen. Pre-test, post-test, kuesioner, dan wawancara dilakukan untuk mendapatkan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa kelas eksperimen mencapai nilai yang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan siwa kelas kontrol, namun perbedaannya tidak signifikan. Selain itu, nilai ukuran efek model pembelajaran flipped classroom yang diperoleh dalam penelitian ini adalah sebesar 0.49 yang dikategorikan memiliki efek sederhana. Hal ini berarti bahwa siswa yang menggunakan model pembelajaran flipped classroom tidak berbeda secara signifikan dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran tradisional. Akan tetapi, hasil kuesioner dan wawancara mengungkapkan bahwa persepsi siswa terhadap model pembelajaran flipped classroom positif. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran flipped classroom tidak memiliki efek yang signifikan, namun memberikan persepsi positif kepada siswa. ABSTRACT This study aimed to investigate the effects of flipped classroom on students rsquo grammar mastery in writing. The sample of this study is 60 students of seventh grade. Half of them belonged to the experimental group and the other half belonged to the control group. The method used in this study was a quantitative and qualitative method, and the design used in this study was a quasi experimental design. Pre test, post test, questionnaire and interviews were conducted to get data. The results showed that the students in the experimental group achieved slightly higher scores than the students in the control group, but the difference was not statistically significant. Moreover, the effect size value obtained was 0.49 which was categorized into modest effect. It means students who used flipped classroom did not differ significantly from students who used traditional method. However, the results of the questionnaire and interviews revealed that students rsquo perceptions of the flipped classroom were positive. Therefore, it can be concluded that the flipped classroom affected insignificantly, but it gave positive perception to the students. |