Pengaruh jaminan kesehatan nasional (JKN) terhadap kinerja keuangan perusahaan farmasi yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2012 - 2016 = The influence of national health assurance (JKN) on financial performance of pharmaceutical companies listed in indonesia stock exchange period 2012-2016
Panggabean, Syahrial;
Fadlul Imansyah, supervisor; Suroso, examiner; Makaliwe, Willem A., examiner
(Universitas Indonesia, 2018)
|
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelaksanaan program Jaminan Kesehatan Nasional JKN terhadap sales growth dan net profit margin perusahaan farmasi terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012 ndash; 2016 dengan variabel kontrol adalah nilai tukar dan apakah terdapat perbedaan pada kinerja keuangan antara sebelum dan sesudah pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional JKN tersebut. Metode sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling yaitu teknik pengambilan sampel yang memenuhi kriteria-kriteria khusus. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data laporan keuanga perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode dari tahun 2012 hingga tahun 2016 yaitu sebanyak 9 perusahaan dengan total observasi 90 data. Metode analisis yang digunakan adalah analisis data panel dan analisis paired sample t-test.Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan analisis data panel menunjukkan bahwa pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional JKN diduga tidak berpengaruh terhadap sales growth dan net profit margin perusahaan farmasi dengan nilai tukar sebagai variabel pengontrol. Sementara itu, hasil pengujian dengan paired sample t test menunjukkan bahwa NPM, ROA, ROE, DAR, DER, CR, dan QR diduga tidak memiliki perbedaan antara sebelum dan sesudah pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional JKN , sedangkan cash asset ratio perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia untuk periode tahun 2012 hingga 2016 diduga memiliki perbedaan antara sebelum dan sesudah pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional JKN. This study aims to determine the effect of the implementation of the National Health Assurance JKN program on sales growth and net profit margin of pharmaceutical companies listed on the Indonesia Stock Exchange period 2012 2016 with the control variable is the exchange rate and whether there is a difference in financial performance between before and after the implementation The National Health Assurance JKN . Sample method used in this research is purposive sampling that is sampling technique that fulfill the special criteria. The data used in this research is data of financial report of pharmaceutical company listed in Bursa Efek Indonesia during period from 2012 until year 2016 that is 9 companies with total observation 90 data. The analysis method used is panel data analysis and paired sample t test analysis.Based on the result of research by using panel data analysis shows that the implementation of National Health Assurance JKN is suspected to have no affect on sales growth and net profit margin of pharmaceutical company with exchange rate as controlling variable. Meanwhile, the test result with paired sample t test shows that NPM, ROA, ROE, DAR, DER, CR, and QR are suspected to have no difference between before and after the implementation of National Health Assurance JKN , while cash asset ratio of listed pharmaceutical companies in the Indonesia Stock Exchange for the period 2012 to 2016 is suspected to have differences between before and after the implementation of the National Health Assurance JKN. |
T50421-Syahrial Panggabean.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | T50421 |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama badan : | |
Subjek : | |
Penerbitan : | Depok: Universitas Indonesia, 2018 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | LibUI ind rda |
Tipe Konten : | text |
Tipe Media : | unmediated ; computer |
Tipe Carrier : | volume ; online resource |
Deskripsi Fisik : | xvi, 72 pages : illustration ; 28 cm + appendix |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI, Lantai 3 |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
T50421 | 15-18-580125005 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20477554 |