:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan antara Trait kepribadian dengan komitmen dosen pada Universitas Swasta "X" di Bandung

Elias Wirotama; Ali Nina Liche Seniati, supervisor ([Publisher not identified] , 2003)

 Abstrak

ABSTRAK
Universitas merupakan lembaga pendidikan tertinggi yang pada dasarnya
memiliki tujuan meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui iulusan-lulusan
yang banyak dan berkualitas. Untuk mencapai tujuannya diperlukan dosen yang
memiliki komitmen pada universitas. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi
komitmen adalah faktor pribadi, dalam hal ini irait kepribadian. Kesesuaian antara
kepribadian dosen dengan pekerjaannya diduga akan meningkatkan komitmen
dosen pada universitas. Penelitian mengenai komitmen dosen pada perguruan
tinggi perlu dilakukan karena komitmen dosen dapat meningkatkan mutu
pendidikan tinggi. Tujuan utama dilakukan penelitian ini adalah mengetahui
komponen trait mana yang memiliki hubungan yang positif dan bermakna dengan
komitmen dosen pada universitas.
Disain penelitian ini adalah studi lapangan, sedangkan teknik samplingnya.
berupa convenient sampling. Responden penelitian adalah dosen tetap dan telah
bekerja minimal satu tahun di Universitas "X". Alat ukur yang digunakan dalam
penelitian ini adalah Organizational Commitment Questionnaire dari Allen dan
Meyer (1990) dan skala NEO-4 dari Costa & McCrae (1998). Keduanya telah
dimodifikasi oleh Ali Nina (2002). Metode analisis statistik yang dipakai adalah
koefisien korelasi Pearson Product Moment.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa trait Agreeahleness mempunyai
hubungan yang positif dan bermakna dengan komitmen dosen pada universitas.
Hal ini berarti semakin dosen mementingkan kepentingan orang lain, bersimpati,
serta punya keinginan menolong orang lain, dosen semakin ingin tetap bekeija di
universitas.
Saran yang paling utama adalah Universitas ''X" dapat memperhatikan
trait kepribadian dalam menseleksi calon dosen. Untuk penelitian selanjutnya,
disarankan agar memakai jumlah sampel yang lebih besar sehingga hasil yang
diperoleh dapat digeneralisasikan.

 File Digital: 1

Shelf
 S2821-Elias Wirotama.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S2821
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2003
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 89 pages ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S2821 14-19-331631366 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20485410