:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Analisis penerapan teknologi informasi electronic filing pada sistem perpajakan Indonesia dan Filipina = Analysis of the implementation of information technology electronic filing tax system in Indonesia and Philippine

Indra Surya Winata; Ning Rahayu, supervisor; Christine, examiner; Danny Septriadi, examiner (Fakultas Eknonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015)

 Abstrak

Pajak merupakan sumber pendapatan negara yang utama. Penerimaan negara dari sektor ini semakin ditingkatkan dari waktu ke waktu. Perkembangan teknologi informasi telah diterapkan dalam administrasi perpajakan dengan tujuan meningkatkan dan mengoptimalkan pelayanan kepada wajib pajak. Electronic filing merupakan salah satu layanan dalam administrasi pajak secara elektronik untuk memudahkan Wajib Pajak untuk menyampaikan surat pemberitahuan. Indonesia dan Filipina telah menerapkan sistem electronic filing dan menerapkan peraturan perundangan yang mengatur mengenai informasi dan transaksi yang dilakukan secara elektronik. Oleh karena itu, maka penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai penerapan electronic filing dan untuk menganalisa mengenai keunggulan dan kelemahan di Indonesia dan Filipina serta menganalisis permasalahan di Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif, yaitu penelitian yang dilakukan dengan melakukan studi literatur dan wawancara terhadap para pihak terkait dengan penerapan teknologi informasi electronic filing. Setelah dilakukan penelitian dan pembahasan, terbukti bahwa terdapat beberapa perbedaan terhadap penerapan sistem electronic filing di Indonesia dan Filipina. Perbedaan terdapat pada kebijakan regulasi dan sistem electronic filing yang diterapkan pada masing-masing negara tersebut.

Taxes are an important for state revenue. The revenues from this sector was further enhanced for years. The development of information technology has been applied in the tax administration in order to improve and optimize the service to the taxpayer. Electronic filing is one of the services in tax administration electronically to facilitate taxpayers to submit his tax return. Indonesia and the Philippines have implemented an electronic filing system and apply the laws governing information and transactions are done electronically. Therefore, the
study aims to provide an overview of the implementation of electronic filing and to analyze the strengths and weaknesses in Indonesia and the Philippines as well as to analyze the problems in Indonesia. This research is a descriptive qualitative research, the research done by studying literature and interviews of stakeholders with the implementation of electronic filing of information technology. After research and discussion, it is evident that there are some differences on the implementation of electronic filing systems in Indonesia and the Philippines. There are differences in regulatory policy and electronic filing system that is applied to each of these countries.

 File Digital: 1

Shelf
 T-pdf-Indra Surya Winata.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Eknonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource (rdcarrier)
Deskripsi Fisik : xiii, 126 pages : illustrations ; appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-pdf 15-22-47227241 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20507600